Kamis, 25 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Selasa, 03 Agustus 2021 | 20:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Apakah kamu sedang mencari aplikasi sound effect terbaik dan layak jajal pada Agustus 2021? jika iya, kamu sedang berada di halaman yang tepat.

Buat kamu yang sedang tertarik untuk mengutak-atik lagu dan suara, tampaknya aplikasi sound effect bisa kamu pertimbangkan sebagai bahan seru-seruan.

Bagaimana tidak, dengan memanfaatkan aplikasi sound effect ini, maka suara yang kamu hasilkan dari rekaman pribadi atau sebuah lagu bakal terdengar sangat berbeda.

Suara yang kamu rekam bisa berubah menjadi suara robot, hantu, bahkan bisa terdengar layaknya suara yang direkam di studio rekaman profesional.

Aplikasi perekam suara. (Unsplash/Soundtrap)

Bagi kamu yang tidak tertarik dengan edit mengedit suara, bisa jadi beberapa aplikasi sound effect ini tidak layak jajal.

Namun bagi kamu yang kreatif yang ingin menghasilkan suara berbeda dan terdengar lebih seru, aplikasi sound effect ini bisa menjadi pilihan yang menarik.

Lalu, apa saja rekomendasi aplikasi sound effect terbaruk dari tim Hitekno.com? berikut adalah perinciannya:

1. Voice Changer - Androidrock

Sesuai dengan namanya, aplikasi yang satu ini memungkinkan kamu mengubah suara menjadi jenis suara apapun.

Beberapa efek suara yang bisa kamu pakai di aplikasi ini adalah suara Chipmunk, anak kecil, orang tua, lebah, bahkan tersedia juga pengubah suara robot.

2. Change My Voice

Aplikasi Change My Voice juga bisa kamu pertimbangkan untuk seru-seruan.

Developer telah membekali aplikasi ini dengan jenis suara yang mirip dengan suara kucing, robot, megaphone, dan sebagainya.

Selain mengubah suara, kamu juga bisa mengubah pitch, kecepatan, dan amplifikasi. Keren kan?

3. VoiceFX

Sama halnya dengan Change My Voice. Aplikasi VoiceFX juga memungkinkan kamu mengubah suara menjadi utotune, Robot, Female, Male, Kid, Strong, Double, Mask, Drunk, Slow, Fast, Sheep, Monster, Alien, Cave, Space, dan sebagainya.

Namun yang membuat aplikasi ini menarik adalah formatnya yang sudah MP3. Jadi, kamu tak peru repot-repot untuk mengubahnya menjadi format yang mudah didengar kan?

4. RoboVox Voice Changer Pro

Jika kamu ingin memiliki aplikasi sound effect yang lebih premium, maka RoboVox Voice Changer Pro bisa menjadi pilihan yang tepat.

Sebenarnya, developer juga menyediakan aplikasi ini dalam versi gratis.

Akan tetapi, versi gratisnya hanya memiliki jenis suara yang minimal. Oleh sebab itu, kamu akan dituntut membayar beberapa ribu rupiah untuk menikmati layanan yang lebih bervariasi.

Dari empat aplikasi sound effect di atas, mana nih yang akan kamu coba lebih dahulu?

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Cara Membuat Video Panjang untuk Status WhatsApp Bisa Lebih dari 30 Detik