Jum'at, 26 April 2024
Amelia Prisilia : Minggu, 05 Juni 2022 | 17:24 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Berbeda dari pesawat kekinian, desain kabin pesawat di sebuah foto jadul sukses membuat netizen bergidik ngeri. Dirasa kurang aman untuk penerbangan, desain kabin pesawat ini lalu menuai berbagai reaksi dari netizen.

Foto jadul desain kabin pesawat ini diunggah oleh akun @nederlandsch_indie_zone dan menjadi viral di Instagram pada Kamis (2/6/2022). Caption unggahan menyebut jika foto jadul ini diambil pada tahun 1932 lalu.

Dalam foto tersebut terlihat desain kabin pesawat di tahun 1932 yang masih jauh dari kesan modern. Di kabin tersebut, kursi penumpang masih menggunakan bahan rotan dengan jendela yang ditutupi oleh kain gorden.

''Kabin pesawat zaman dulu tahun 1932, pesawat penumpang Hindia Belanda. Ada yang berani naik?'' tulis caption unggahan.

Dibuat ngeri dengan kursi penumpang di foto jadul kabin pesawat tahun 1932 ini, berbagai komentar langsung saja ditinggalkan oleh netizen usai unggahan tersebut viral di Instagram.

Desain kabin pesawat di foto jadul tahun 1932. (instagram/nederlandsch_indie_zone)

''Mungkin untuk tahun segitu sudah masuk standar aman dan hanya orang kelas atas serta berduit yang bisa naik pesawat'' balas netizen.

''Waduh serem amat'' komentar akun lainnya.

''Ngeri kali lah'' ungkap netizen dengan akun Instagram lainnya.

''Pesawat lama kalau udah landing, kepala cockpit-nya mendongak ke atas'' tulis netizen.

Usai menjadi viral di Instagram, unggahan foto jadul kursi penumpang di desain kabin pesawat ini lalu telah mendapat ratusan likes dan komentar dari netizen.

BACA SELANJUTNYA

Kesengsem Wajah Tamara Bleszynski Hingga Desy Ratnasari di Foto Tahun 2000, Netizen: Ratu Iklan Kecantikan di Zamannya