Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Perusahaan web hosting, Niagahoster, mengungkap bahwa mereka baru-baru ini telah menggelar acara bersama komunitas IT. Komunitas WordPress merupakan salah satu komunitas yang disasar oleh Niagahoster.
Niagahoster berusaha untuk menjalin hubungan baik dan mempererat dukungan dengan mereka demi mewujudkan misi dan memperluas jangkauan lebih banyak orang.
Kontribusi yang dilakukan oleh Niagahoster untuk komunitas IT, antara lain adalah dengan menjadi Gold Sponsor dalam kegiatan WordCamp Gresik 2022 dan menginisiasi Road to WordCamp with Niagahoster bersama komunitas WordPress.
Melalui acara online yang digelar Selasa (22/11/2022), Niagahoster mengungkap data bahwa WordPress merupakan platform CMS nomor satu di dunia yang menguasai 64,2 persen pangsa pasar.
Baca Juga
Di Niagahoster sendiri, pengguna WordPress mencapai 90 persen. Salah satu rahasia CMS open source ini bisa bertahan hingga sekarang adalah dukungan komunitas yang solid.
âDi Niagahoster, pengguna WordPress mencapai 90 persen. Salah satu rahasia WordPress bisa sekuat ini adalah karena dukungan komunitas yang solid. Oleh karena itu Niagahoster ingin mendukung komunitas WordPress juga sebagai bentuk dukungan pada pelanggan dan mendedikasikan waktu lebih untuk membantu pengguna WordPress di Indonesia,â kata Sofalul Khazar selaku Community Relations Specialist Niagahoster.
Komunitas-komunitas IT di Indonesia memiliki cakupan berbeda-beda sesuai bidang yang didalami. Niagahoster pun berusaha untuk menjalin hubungan baik dan mempererat dukungan dengan berbagai komunitas IT untuk memfasilitasi pengembangan skill dan pengetahuan mengenai website dan dunia digital.
âBerkontribusi dan berkolaborasi dengan komunitas merupakan usaha kami memperluas sayap untuk merangkul berbagai daerah di Indonesia agar semua orang bisa menggunakan teknologi dan website dengan baik. Karena tentunya kami di Niagahoster tidak bisa melakukan hal tersebut sendiri,â ujar Ayunda Zikrina, Head of Brand and Communication Team Niagahoster.
Hingga November 2022, Niagahoster sudah berkontribusi dan mendukung kegiatan beberapa komunitas di Jawa hingga Bali dan Lombok. Bentuk dukungan Niagahoster adalah berupa sponsor maupun bertindak sebagai pemateri dalam event yang dilakukan oleh komunitas, atau sebagai inisiator acara.
Seperti yang dilakukan Niagahoster yang membantu menginisiasi kegiatan Road to WordCamp Gresik 2022 with Niagahoster pada Agustus 2022 lalu bersama komunitas WordPress dan organizer WordCamp Gresik 2022.
Serta menjadi Gold Sponsor dalam event WordCamp Gresik 2022 yang merupakan event tahunan komunitas WordPress Indonesia.
Niagahoster mengakui banyak menaruh fokus pada komunitas WordPress. Hal tersebut disebabkan karena WordPress masih merupakan platform CMS (Content Management System) nomor satu di dunia.
Terkini
- Inovasi Kue Ulang Tahun Ini Bikin Geleng-geleng, Netizen: Chef Juna Sedih Melihat Ini
- Saingan Kuat, Google Waspadai Kehadiran Chatbot AI
- Diam-diam Rekam Aksi Gadis Saat Tanya Jalan ke Driver Ojol, Gerak-geriknya Ini Bikin Netizen Geleng-geleng
- 3 Link Nonton Payback, Drama Korea Penuh Aksi Balas Dendam
- Lihat Gaya Necis Prabowo di Foto Jadul Ini, Netizen Curiga Anak Senoparty Pada Masanya
- Zenius Gelar New Primagama X Danamon Mencari Juara Berhadiah Ratusan Juta Rupiah
- Website Kominfo Magelang Diretas Hacker, Diubah Jadi Situs Judi Online
- Cara Langganan HBO GO Pakai Pulsa Telkomsel, Bisa Nonton The Last of Us
- Semangat Baru First Media, Hadirkan Kecepatan Internet hingga 5 Kali Lebih Kencang
- Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas, Polisi Nekat Cosplay Jadi Emak-emak Begini
Berita Terkait
-
Qualcomm Buka Program Uji Coba Ponsel Cap Snapdragon untuk Fans
-
Banyak Fitur Menarik, Penggunaan Opera Mini Makin Digemari!
-
Website Kominfo Magelang Diretas Hacker, Diubah Jadi Situs Judi Online
-
Bahaya Phising Mengancam, Incar Data hingga Uang Pengguna Internet
-
Tren Belanja Online Bertahan, Ini Pentingnya Transformasi Digital
-
Update Baru, Twitter Hadirkan Time Line For You ke Web Desktop
-
Link Nonton Mendua Full Episode 1-5, Gambar Bening dan Pasti Aman
-
Alibaba Cloud Hadirkan Apsara Developer Community secara Global
-
Kolaborasi Niagahoster dan KiriminAja, Dorong UMKM Jelajahi Potensi Digital Baru
-
Niagahoster Tetap Dampingi UMKM pada 2023