Senin, 29 April 2024
Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta : Sabtu, 08 September 2018 | 17:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Beberapa waktu lalu, Meizu meluncurkan Meizu 16 dan Meizu 16 Plus dan meraih skor yang cukup meyakinkan di benchmark AnTuTu. Sama seperti seri flagship lainnya, Meizu juga menyediakan smartphone dengan spesifikasi lebih rendah namun dengan harga miring pada Meizu 16X.

Xiaomi meluncurkan beberapa seri Mi 8, salah satunya dengan chipset Snapdragon 710 SoC. Prosesor tersebut merupakan prosesor dengan harga murah di bawah prosesor flagship milik Qualcomm.

Xiaomi Mi 8 SE dibekali dengan Snapdragon 710 SoC dan sepertinya Meizu 16X juga akan mengikutinya. Ini merupakan strategi yang tepat untuk mengincar pasar smartphone upper-midranger atau menengah ke atas yang cukup besar.

Dikutip dari Gizmochina, Meizu 16X diprediksi akan meluncur di bulan September 2018. Bocoran yang baru-baru ini beredar menunjukkan tampilan Meizu 16X menjalankan tes pada aplikasi AnTuTu.

Skor AnTuTu Meizu 16X. (Gizmochina)

Aplikasi tersebut merupakan salah satu aplikasi paling terkenal untuk mengukur performa smartphone.

Hasil benchmark yang diperoleh Meizu 16X adalah sebesar 168.247 poin. Skor tersebut cukup bagus, namun mengingat Meizu akan menghadang Xiaomi, skor sebesar itu cukup mengecewakan.

Berhadapan langsung dengan Xiaomi Mi 8 SE, skor AnTuTu tersebut masih ada di bawahnya. Xiaomi Mi 8 SE diketahui mempunyai skor AnTuTu sebesar 174.333 poin.

Meizu 16 dan 16 Plus sebagai seri smartphone pendahulu mencapai hampir 300 ribu poin.

Perangkat ini diketahui sudah disertifikasi oleh TENAA jadi sebagian besar spesifikasi sudah terkuak.

Tampilan Meizu 16X di TENAA. (TENAA)

Meizu 16X akan memiliki layar AMOLED sebesar 6 inci dengan resolusi Full HD dan rasio aspek 18:9.

Chipsetnya akan menggunakan Snapdragon 710 SoC dipasangkan dengan RAM 6 GB dan penyimpanan internal sebesar 64 GB.

Kamera belakang ganda mengusung sensor primer dan sekunder masing-masing dengan sensor sebesar 12 MP dan 20 MP.

Kamera depan akan mendukung sensor sensor sebesar 20 MP untuk keperluan selfie.

Meizu 16X akan memiliki baterai sebesar 3.000 mAh dengan teknologi mCharge 4.0.

BACA SELANJUTNYA

Siap Rilis di Indonesia, Redmi Note 13 Series Andalkan Kamera 200MP dan 108MP