Rabu, 24 April 2024
Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta : Rabu, 27 Februari 2019 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Smartphone Realme 3 diketahui meluncur secara resmi pada tanggal 4 Maret 2019. Menjelang peluncuran resminya yang kurang dari seminggu lagi, skor AnTuTu dan sampel kamera Realme 3 telah bocor ke publik.

Seorang tipster populer, Ishan Agarwal, membocorkan penangkapan Realme 3 lengkap dengan skor AnTuTu miliknya.

Gambar terbaru mengungkapkan bahwa perangkat menengah terbaru Realme ini akan menampilkan layar dengan desain poni dewdrop.

Itu berarti Realme 3 memiliki desain layar yang mirip dengan saudara kandungnya, Realme U1.

Foto yang bocor juga menunjukkan skor AnTuTu yang cukup lumayan di sektor menengah yaitu sebesar 137.976 poin.

Keterangan dari tipster lebih lanjut juga mengungkapkan bahwa Realme 3 akan didukung dengan chipset MediaTek Helio P70.

Skor AnTuTu Realme 3 yang bocor. (Twitter/ Ishanagarwal24)

Perangkat juga akan berjalan di atas sistem operasi Android Pie.

Sementara GSMArena juga berhasil membocorkan beberapa sampel kamera dari Realme 3.

Sampel kamera dibandingkan dengan pesaing di kelas menengah seperti Redmi Note 7 dan Samsung Galaxy M20.

Terdapat dua fitur baru dalam model Realme 3 yaitu fitur Chroma Boost dan Nightscape.

Sample foto Realme 3. (GSMArena)

Berdasarkan sampel foto yang bocor, fitur tersebut berhasil memberikan keunggulan dibandingkan dengan pesaingnya.

Tampaknya sampel kamera Realme 3 tampak lebih dinamis dan mampu menangkap objek lebih tajam meski dalam pencahayaan rendah.

Dikutip dari Gizmochina, Realme 3 diprediksi akan memiliki layar 6,3 inci dengan resolusi Full HD Plus.

Perangkat akan membawa RAM 4 GB dengan memori internal yang belum diketahui.

Perbandingan Realme 3 dengan pesaingnya. (GSMArena)

Sementara Realme 3 diharapkan memiliki kamera ganda di bagian belakang dengan konfigurasi sensor sebesar 16 MP + 5 MP.

Smartphone Realme 3 akan datang dengan warna gradien berpola bintang dan berlian dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Dengan adanya kebocoran sampel kamera Realme 3 dan skor AnTuTu yang berhasil didapatkan, kita makin tidak sabar menunggu kehadirannya.

BACA SELANJUTNYA

Realme: Lensa Telefoto Periskop Jadi Tren Baru Fotografi Smartphone