Rabu, 24 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Jum'at, 05 Juli 2019 | 15:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Kecanduan terhadap smartphone saat ini dirasa makin berbahaya dan menyebabkan masalah serius, terutama pada anak-anak yang tak tahu batasan menggunakan perangkat yang memiliki radiasi tinggi padanya.

Baru-baru ini seorang remaja laki-laki berusia 13 tahun dari Zhejiang, China diberi ponsel pertamanya awal tahun ini oleh ibunya.

Ia memberi smartphone agar bisa tetap berhubungan karena ia dan suaminya sibuk bekerja.

Dilansir dari Oriental Daily, remaja itu bermain dengan smartphone hampir setiap hari hingga malam, kadang-kadang sampai tengah malam.

Ia tak tahu dampak akan kebiasaan buruknya ini menyebabkan masalah kesehatan yang sangat serius.

Ilustrasi anak gunakan smartphone. (Unsplash/Hal Gatewood).

Hingga akhirnya sekitar sebulan yang lalu, remaja tersebut tiba-tiba menjadi gila dan mulai membenturkan kepalanya tanpa henti ke dinding.

Gurunya tak bisa mencegahnya dan memanggil ibunya ke sekolah.

Situasi menjadi lebih buruk saat wajahnya bergerak-gerak dan menjadi tidak responsif pada panggilan ibunya.

Akhirnya ia dibawa ke rumah sakit dan ia didiagnosis terkena Ensefalitis Autoimun.

Menurut American Journal of Neuroradiology penyakit ini adalah kategori baru dari penyakit yang diperantarai kekebalan yang melibatkan sistem saraf pusat yang mengarah pada gangguan kognitif.

Penyakit ini membuat remaja 13 tahun tersebut berperilaku seperti bayi yang tidak bisa berjalan atau berbicara bahkan menjaga dirinya sendiri.

Setelah diberi obat dan perawatan, ia bisa mengenali orang tuanya dan bisa diperbolehkan pulang setelah dirawat selama 28 hari.

Dokter yang menanganinya itu mengatakan memainkan ponsel terus-menerus hingga tengah malah dan tidak mendapatkan istirahat yang baik akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuhnya melemah yang mengakibatkan Ensefalitis Autoimun.

Sudah banyak kejadian serupa menimpa anak di bawah umur yang tak tahu bagaimana menggunakan smartphone semestinya dan berakhir kecanduan, mulai sekarang harap hati-hati ya.

BACA SELANJUTNYA

8 HP dengan Radiasi Tertinggi, Ada Sony Xperia Hingga Oppo Reno