Minggu, 28 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia : Minggu, 19 Januari 2020 | 08:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Rumor kedatangan Huawei P40 Pro PE memang sudah terdengar lama. Bocorannya lalu mulai terungkap, perangkat ini diketahui superior dengan menggunakan 5 kamera. Bagaimana penampakannya?

Huawei P40 Pro PE akan menjadi smartphone premium dari keluarga Huawei yang datang bersama Huawei P40 series lainnya. Kode PE di perangkat ini menjurus pada Premium Edition.

Wajar jika Huawei memberi kode premium pada Huawei P40 Pro PE, pasalnya perangkat ini datang dengan menggunakan 5 buah kamera di bodi belakangnya.

Mengutip Gizmochina, leaker Evan Blass menjadi yang pertama yang mengungkap wujud Huawei P40 Pro PE di Twitter.

Nampak dari bocoran tersebut, Huawei P40 Pro PE tampil dengan desain premium yang elegan. Tampilannya ini membuat banyak yang mengaitkan perangkat ini dengan Samsung Galaxy S10 Plus dari keluarga Samsung.

Bocoran kamera belakang Huawei P40 Pro. (GSM Arena)

Dari tampilannya, Huawei P40 Pro PE mengandalkan 5 kamera yang berada di modul berbentuk kapsul di bagian pojok kiri perangkat.

Salah satu kamera belakang Huawei P40 Pro PE mengandalkan kamera periskop yang membawa dukungan zoom optikal hingga 10x.

Untuk kamera depan, Huawei P40 Pro PE dibekali dengan lubang di layar yang menjadi rumah untuk dua sensor. Tampilan ini yang membuat Huawei P40 Pro PE begitu mirip dengan Samsung Galaxy S10 Plus.

Logo Huawei. (Huawei)

Bagian bawah perangkat mengandalkan koneksi port USB C, mikrofon, speaker eksternal, dan slot SIM Card.

Mengenai tampilan perangkat Huawei P40 Pro PE ini, Evan Blass menjelaskan bahwa perangkat ini mengusung bahan keramik yang membuatnya terlihat elegan dan juga kuat.

Ke sektor jeroan, tidak diketahui dengan pasti mengenai chipset apa yang digunakan Huawei P40 Pro PE ini. Namun, banyak dugaan jika perangkat ini akan ditenagai dengan Kirin 990 5G.

Sudah tidak sabar menantikan Huawei P40 Pro PE? Nantikan hingga perilisan resminya ya.

BACA SELANJUTNYA

Kolaborasi Huawei dan Telkomsel, Hadirkan Modem Orbit Star H2 dengan Paket Kuota FantaSix 150 GB