Sabtu, 27 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 11 Maret 2022 | 18:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Ketahui bagaimana cara video call WhatsApp di laptop dengan mudah. Ikuti tutorial WhatsApp yang dirangkum tim HiTekno.com berikut ini.

WhatsApp diketahui terus mengembangkan fitur demi kenyamanan pengguna. Salah satunya adalah fitur video call WhatsApp di laptop.

Selain digunakan sebagai media chatting, WhatsApp juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon dan juga panggilan video.

Sekarang WhatsApp memungkinkan pengguna bisa menerima telepon dan video call dari laptop. Untuk menjalankan fitur baru ini kamu harus memiliki perangkat yang mendukung.

WhatsApp mengatakan fitur panggilan didukung pada Windows 10 64-bit versi 1903 atau lebih baru dan macOS 10.13 atau lebih baru.

Kamu hanya dapat melakukan panggilan WhatsApp antar individu untuk saat ini. Cara video call WhatsApp di laptop sebenarnya tidak jauh beda dengan di HP.

Berikut tutorial cara video call WhatsApp di laptop yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/arivera)

Cara Video Call WhatsApp di Laptop

  • Pertama, install aplikasi desktop WhatsApp untuk Windows atau Mac
  • Gunakan smartphone kamu untuk memindai kode QR di laptop
  • Akun WhatsApp kamu akan terbuka di layar
  • Sekarang buka obrolan dan klik ikon panggilan suara atau ikon panggilan video di sudut kanan atas
  • Panggilan WhatsApp akan dilakukan langsung dari desktop.

Hal yang Harus Diperhatikan Saat Video Call WhatsApp

  • Pastikan perangkat output audio dan mikrofon untuk panggilan. Jika kamu ingin melakukan panggilan video, kamu juga memerlukan webcam
  • Koneksi internet aktif di komputer dan smartphone
  • Selain itu, kamu akan diminta untuk memberikan izin kepada WhatsApp untuk mengakses mikrofon dan kamera komputer untuk melakukan panggilan.

Itulah cara video call Whatsapp di laptop yang bisa kamu coba. Selamat mencoba tutorial WhatsApp di atas.

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins

BACA SELANJUTNYA

Voice Chat Hadir untuk WhatsApp Grup