Selasa, 30 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Sabtu, 15 Oktober 2022 | 08:26 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Caviar merupakan merek mewah yang menciptakan versi kustomisasi dari HP flagship Samsung dan Apple. Perusahaan kini merilis iPhone 14 Pro atau iPhone 14 Pro Max edisi khusus yang menyasar para sultan.

Smartphone mewah ini menyasar para sultan atau pengusaha kelas atas mengingat harganya tak main-main. Model memori terendah (128 GB) dibanderol dengan harga 133.670 dolar AS atau Rp 2,06 miliar.

Perangkat ini merupakan koleksi Caviar dari jajaran Grand Complications. Mereka menawarkan iPhone 14 Pro atau Pro Max dengan jam tangan Cosmograph Daytona Rolex yang disematkan langsung pada bodi iPhone.

Smartphone ultra premium ini menargetkan pasar kelas atas dan pembalap mobil profesional. Hanya terdapat tiga unit iPhone 14 Pro Max dengan jam tangan Rolex.

Kronograf mekanis yang kompleks hadir di masing-masing iPhone. Perangkat ini dibanderol sangat mahal karena mempunyai aksesori dan bahan khusus.

iPhone 14 Pro series dengan jam tangan Rolex berbahan emas. (Caviar)

Selain jam tangan Rolex, perusahaan turut memberikan bahan yang terbuat dari emas dan berlian. Kronograf mekanis terdiri dari pelat jam 40 mm, emas kuning, dan delapan berlian.

Dikutip dari Gizmcohina, ponsel ini juga memiliki bodi casing berlapis-lapis yang terbuat dari titanium dan lapisan PVD hitam. Terdapat elemen dekoratif yang diambil dari panel kontrol mobil balap Daytona tahun 1930-an.

Speedometer dan sakelar dekoratif yang terbuat dari emas menciptakan citra dasbor supercar, yang menandai awal dari koleksi jam tangan Rolex Daytona. Model tersedia dalam opsi Daytona dan Booster.

iPhone 14 Pro series dengan jam tangan Rolex berbahan emas. (Caviar)

"Golden Rolex Daytona adalah sebuah karya seni tersendiri. Dan sekarang digabungkan dengan smartphone Apple terbaru. Jam tangan Rolex bukan satu-satunya tambahan untuk iPhone, tetapi bagian dari komposisi artistik yang menghargai sejarah koleksi Rolex Daytona. Bodi ponsel dibuat dengan gaya mobil balap tahun 1930-an, seperti Blue Bird milik Campbell, yang memecahkan rekor kecepatan dunia di trek Daytona," bunyi keterangan di situs resmi Caviar.

iPhone 14 Pro dengan penyimpanan 128 GB dibanderol 133.670 dolar AS atau Rp 2,06 miliar. Model tertinggi yaitu iPhone 14 Pro Max Grand Complications Cosmograph Daytona Rolex memori 1 TB dapat dibeli dengan harga 135.420 dolar AS atau Rp 2,1 miliar.

BACA SELANJUTNYA

iPhone SE Generasi Terbaru Disinyalir Belum akan Nongol hingga Tahun Depan