Kamis, 18 April 2024
Cesar Uji Tawakal : Sabtu, 03 Juni 2023 | 16:12 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Aplikasi perpesanan instan WhatsApp saat ini masih digunakan oleh miliaran orang untuk tujuan komunikasi.

Sejak awal perilisannya, pengembang terus menerus mengatakan jika aplikasi WhatsApp ini dibangun berdasarkan prinsip menjaga segala sesuatu tetap aman di antara pengguna.

Dengan menggunakan enkripsi end-to-end, WhatsApp memastikan bahwa semua yang kamu bagikan, baik itu teks, obrolan, atau panggilan video, semuanya tetap aman dan tidak ada pihak ketiga yang dapat mengintip ke dalam.

Ya, mungkin kamu akan aman dari pihak ketiga, namun tidak dari kawan kamu yang kepo.

Beberapa orang mungkin memiliki teman yang kepo sehingga setiap melihat ponsel kita nganggur, dia akan cepat-cepat membuka WhatsApp.

Kawan-kawan yang seperti ini biasanya ingin mencari tahu kita sedang chatting dengan siapa dan membahas apa.

Kalau kamu bukan orang yang yang suka jika WhatsApp kamu dibuka sembarangan, maka kamu bisa menguncinya.

Dengan mengunci aplikasi WhatsApp, maka orang lain tidak akan bisa membukanya dan kepo apa isi di dalam WhatsApp tersebut.

Berikut adalah cara mengunci WhatsApp di HP Android:

Langkah 1: Buka aplikasi WhatsApp di perangkat Android kamu.

Langkah 2: Setelah itu, ketuk menu tiga titik di kanan atas layar.

Langkah 3: Pilih Pengaturan. 

Langkah 4: Lanjutkan dengan klik Akun.

Langkah 5: Setelah itu, klik Privasi.

Langkah 6: Ketuk Kunci Sidik Jari.

Langkah 7: Pada layar kunci Sidik Jari, aktifkan Buka kunci dengan sidik jari dengan menggeser tombol ke kanan.

Langkah 8: Pengguna harus mengonfirmasi sidik jari dengan menyentuh sensor.

Langkah-langkah untuk mengunci WhatsApp di iPhone 

Langkah 1: Buka WhatsApp di iPhone kamu.

Langkah 2: Sekarang, klik Pengaturan di bagian bawah layar.

Langkah 3: Klik opsi Akun dan klik Kunci Layar di bagian bawah.

Langkah 4: Kamu akan melihat Memerlukan ID Wajah atau Memerlukan ID Sentuh, di halaman Kunci Layar. 

Sementara jika kamu tak ingin menggunakan ID Wajah, kamu bisa mengunci WhatsApp dengan melakukan langkah-langkah di bawah ini.

Langkah 1: Buka Pengaturan di iPhone kamu.

Langkag 2: Gulir ke bawah ke 'Face ID & Passcode' atau 'Touch ID & Passcode'.

Langkah 3: Masukkan kode sandi iPhone.

Langkah 4: Ketuk 'Other Apps' di bawah bagian 'Use Face ID/Touch ID For'

Langkah 5: Nonaktifkan WhatsApp

Langkah 6: Buka kembali WhatsApp

Langkah 7: Masukkan kode sandi iPhone

Itulah cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mengunci aplikasi WhatsApp di iPhone dan Android. Selamat mencoba!

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Smart TV Dahua UHD SD400 Resmi Rilis, Berapa Harganya?