Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Kesuksesan Nintendo merilis konsol game mini, diikuti pabrikan lain. Setelah Sony PlayStation mini, kini dikonfirmasi SEGA Mega Drive Mini untuk segera dirilis.
Seperti diketahui, SEGA sendiri sempat dikenal dalam industri video game sebagai produsen konsol game. Salah satunya adalah SEGA Mega Drive.
Kini konsol game jadul tersebut bakal dirilis ulang dalam wujud yang lebih modern. Alias SEGA menghadirkan kembali dalam wujud konsol mini.
Secara resmi SEGA telah mengumumkan kehadiran konsol game ini, Bahkan sudah diungkap harga SEGA Mega Drive Mini ini di Jepang.
Baca Juga
Konsol game mini dari SEGA ini memiliki ukuran yang tak kalah kecil dari Nintendo dan Sony PlayStation, yaitu 154 mm x 39 mm x 116 mm.
SEGA Mega Drive Mini ini mengambil desain generasi pertama namun memakai kontroler dari generasi kedua yang punya enam tombol.
Secara teknis, konsol game mini ini mendukung resolusi hingga 720p alias HD. Dan kontrolernya memakai port microUSB.
Melalui situs resminya, harga SEGA Mega Drive Mini di Jepang ini sebesar 6.980 yen atau sekitar Rp 895.000 untuk versi 1 game pad (controler).
Sedangkan harga SEGA Mega Drive Mini versi 2 game pad (controler) ini sebesar 8.980 yen atau sekitar Rp 1.150.000 di Jepang.
Pastinya, harga SEGA Mega Drive Mini tersebut sudah termasuk dengan sederet game. Beberapa game ternama di masukkan dalam konsol game mini ini.
Beberapa di antaranya: Sonic The Hedgehog 2, Shining Force, Gunstar Heroes and Comix Zone, Space Harrier II, Puyo Puyo 2, Rent-a-Hero, Castlevania dan Powerball.
Rencananya, SEGA Mega Drive Mini ini bakal diluncurkan dalam versi Jepang dan Amerika pada tanggal 19 September 2019 mendatang.
Terkini
- Cara Melakukan Fatality di Mortal Kombat X, Mudah dan Cepat
- 4 Hero Mobile Legends Andalan Pak Muh untuk Masuk Top Global
- 6 Hero Mobile Legends Paling Diwaspadai di Rank Mythical Glory
- Angie Marcheria Lose Streak Pakai Zilong, Harusnya Pakai Build Hero Mobile Legends Ini Biar Menang
- Angie Marcheria Ketagihan Mobile Legends, Tak Bisa Berhenti Meski Lose Streak
- Hasil Pertandingan ONIC vs Burn x Flash di MSC 2023: Landak Kuning Raup Poin!
- Pak Muh Beri Tips Agar Jadi Top Global Mobile Legends, Perhatikan Dua Hal Ini
- Angie Marcheria Ketagihan Main Mobile Legends, Lose Streak Tetep Gaspol!
- Jadwal MSC 2023 Hari Ini, Tim MLBB Indonesia Kapan Main?
- Pak Muh Jadi Top Global Nomor 3 di Mobile Legends, Ini 4 Hero Andalannya
Berita Terkait
-
BMW akan Usung Fitur Gaming Multiplayer ke Mobil: Lho, Biar Apa?
-
Toko Konsol dan Aksesori Game Super Lengkap di Mangga Dua Mendadak Viral, Netizen: Legends!
-
Tentara Ukraina Pakai Steam Deck untuk Kendalikan Senjata
-
Sega Siap Akuisisi Rovio "Angry Birds" Senilai Belasan Triliun Rupiah
-
Siapa Jerry Lawson, Kenapa Disebut Sebagai Pelopor Game Modern?
-
SEGA Megamix Sale, Diskon Game PC Besar-besaran di Steam
-
Sony Siapkan PS5 Model Baru, Ada Dua Varian?
-
Sony Siapkan PS5 Versi Tipis, Dirumorkan Rilis 2023
-
Naik, Ini Daftar Harga PS5 Terbaru di Indonesia
-
Ini Alasan Sony Naikkan Harga PS5 di Indonesia