Jum'at, 19 April 2024
Agung Pratnyawan : Selasa, 30 November 2021 | 21:27 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Siapa sangka beberapa artis Korea yang memiliki eksistensi sangat tinggi bahkan memiliki banyak penggemar dari luar negeri. Beberapa artis Korea ini juga memiliki bakat di bidang akting, menari maupun bernyanyi rupanya juga memiliki hobi untuk bermain berbagai game. Siapa saja sih artis Korea hobi main game ini? Yuk kita simak.

Kini perkembangan fitur yang ada di game online semakin menarik dan banyak masyarakat yang tertarik untuk memainkan berbagai game online. Bahkan tak hanya masyarakat biasa beberapa artis Korea juga sangat hobi untuk memainkannya. 

Aplikasi game yang kini kerap dimainkan seperti Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire dan lain-lain. Meskipun beberapa artis Korea ini memiliki jam terbang di dunia entertainment terbilang cukup tinggi ternyata untuk menemani waktu senggang mereka dan sebagai alternatif refreshing mereka memilih untuk memainkan game sampai-sampai mereka hobi untuk memainkannya loh.

Berikut artis Korea hobi main game, berikut ulasannya:

1. Lady Jane

Lady Jane merupakan salah satu penyanyi asal Korea, rupanya dirinya menyukai game League of Legends. Siapa sangka dirinya juga pernah kedapatan menonton live streaming pertandingan League of Legends yang disiarkan di Studio Ongamenet.

2. Mina

Mina Twice. (All Kpop)

Mina merupakan salah satu personil dari girlband Twice. Rupanya untuk mengisi waktu senggangnya Minecraft memainkan beberapa aplikasi game, salah satu game yang kerap dimainkan oleh Mina adalah Elsword rupanya kopi awalan yang benar dalam memainkan game Elsword ini bisa melewati dengan waktu yang singkat untuk menyelesaikan map yang memiliki tingkat kesulitan cukup tinggi.

3. Jisook

Jisook. (Instagram/@jisook718)

Jisook merupakan mantan personil dari girlband Rainbow. Rupanya dirinya menyukai beberapa game, dan game yang kerap menemani waktu senggangnya adalah Atelier: The Alchemist of The Mysterious Book. Hal ini pernah IA beberkan ketika melakukan sesi wawancara di salah satu televisi swasta "I life alone".

4. Heechul

Heechul. (Soompi)

Parasnya yang sangat mempesona Heechul merupakan salah satu personil dari boyband Super Junior. Rupanya Heechul sangat menyukai game online League of Legends dan StarCraft.

5. Chanyeol

EXO Chanyeol. (instagram/real_pcy)

Chanyeol merupakan salah satu personil dari boyband Exo dan dirinya lebih spesifik sebagai seorang rapper. Siapa sangka eksistensinya dan jam terbangnya di dunia entertainment yang sangat tinggi dirinya masih menyempatkan untuk memainkan beberapa game online. Salah satu game yang disukai oleh Chanyeol ini adalah game Tekken.

6. Lisa Blackpink

Lisa Blackpink. (YouTube)

Lisa Blackpink yang dikenal sebagai sosok yang energik dan memiliki suara yang sangat merdu ini juga pernah memainkan game online PUBG Mobile bersama kawan-kawannya.

7. Rose Blackpink

Rose Blackpink. (YouTube)

Ketika berada dalam acara talk show, rupanya Rose Blackpink juga ikut memainkan game PUBG Mobile.

8. Jisoo Blackpink

Jisoo Blackpink. (YouTube)

Bahkan Jisoo juga mengikuti acara talk show tersebut bersama Rose dan Lisa dan unjuk kebolehan untuk memainkan PUBG Mobile bersama squadnya.

9. Jennie Blackpink

Jennie Blackpink. (YouTube)

Memiliki wajah yang cukup imut dan kepribadian yang cukup kalem siapa sangka Jennie Blackpink juga cukup mahir dalam memainkan PUBG Mobile.

Nah itulah beberapa artis Korea hobi main game, meskipun mereka memiliki bakat di dunia seperti di dunia akting, menari dan menyanyi yang sangat baik ternyata mereka memiliki hobi untuk memainkan beberapa aplikasi game. Apakah kalian baru mengetahui hal ini? Kira-kira siapa nih artis Korea idaman kalian? 

Kontributor: Sofia Ainun Nisa

BACA SELANJUTNYA

Cara Edit Foto Cewek Korea Pakai AI yang Viral dan Jadi Tren Sekarang