Minggu, 28 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 04 Maret 2022 | 13:33 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Turnamen esports Mobile Legends Professional League Indonesia Season 9 atau MPL ID Season 9 pekan ini akan menghadirkan pertandingan besar, duel El Clasico RRQ Hoshi vs EVOS Legends. Karenanya simak Jadwal MPL Season 9 minggu ini.

Minggu ini akan jadi pekan yang berat bagi EVOS Legends, tidak hanya harus bersiap menghadapi duel El Clasico melawan RRQ Hoshi.

Karena di hari sebelumnya, mereka harus lebih dulu berhadapan dengan ONIC Esports yang juga tim Mobile Legends kuat untuk MPL Season 9 kali ini.

Terlebih ONIC Esports embat membatai RRQ Hoshi pada pertemuan sebelumnya. Akankah kesuksesan landak kuning ini berlanjut melibas macan putih?

Tentu saja yang jadi sajian utama adalah pertemuan RRQ Hoshi vs EVOS Legends, musuh bebuyutan yang selalu tak ingin kalah satu sama lain.

Jadwal MPL Season 9 Minggu Ketiga. (MPL Indonesia)

Dalam Jadwal MPL Season 9 pekan ketiga ini, mereka akan dipertemukan pada hari kedua alias pada hari Sabtu.

Lebih lanjut lagi berikut adalah jadwal MPL Season 9 minggu ini:

Jumat, 4 Maret 2022

Aura Fire vs Alter Ego - 15.00 WIB
Evos Legends vs Onic Esports- 17.30 WIB

Sabtu, 5 Maret 2022

Rebellion Zion vs Aura Fire - 13.00 WIB
Bigetron Alpha vs Alter Ego - 15.30 WIB
RRQ Hoshi vs Evos Legends - 18.00 WIB

Minggu, 6 Maret 2022

Geek Fam vs Onic Esports - 15.00 WIB
RRQ Hoshi vs Rebellion Zion - 17.30 WIB

Jadwal MPL Season 9 Minggu Ketiga. (MPL Indonesia)

Jadwal minggu ini memang berat untuk Evos Legends, tetapi juga kesempatan terbaik untuk menyalip RRQ di puncak klasemen sementara dan memperbesar peluang untuk lolos ke babak playoff.

Dengan mengalahkan Onic dan RRQ, maka dua laga terberat Evos di regular season bisa diatasi. Kemenangan atas dua tim kuat itu juga bisa menjamin posisi Evos, yang kini berada di urutan kedua, untuk naik ke puncak klasemen sementara.

Tetapi penampilan Evos di dua pekan terakhir memang belum meyakinkan. Di pertandingan perdana musim ini, Evos sudah langsung dikalahkan oleh Bigetron Alpha. Setelahnya, baru tim berjuluk Harimau Putih meraih dua kemenangan.

Tetapi performa Onic dan RRQ juga belum stabil di dua pekan pertama. Keduanya masing-masing sudah menelan satu kekalahan. Onic dikalahkan Aura Fire di pekan kedua. Sementara RRQ ditundukkan Onic pekan lalu.

Demikianlah jadwal MPL Season 9 minggu ketiga ini. Selamat menikmati duel duel El Clasico RRQ Hoshi vs EVOS Legends pekan ini. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

BACA SELANJUTNYA

Jadwal MSC 2023 Hari Ini, Tim MLBB Indonesia Kapan Main?