Jum'at, 26 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Rabu, 03 Juli 2019 | 14:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Cerita mengenai driver ojol memang tidak pernah habis untuk diulas, seperti kejadian kocak baru-baru ini yang viral di Twitter.

Kejadian kocak kali ini diunggah oleh akun @piercethefakes di Twitter-nya, ia mengunggah tangkapan layar saat temannya melakukan pemesanan makanan melalui jasa ojek online.

Seperti biasa, setelah mendapatkan driver yang akan membelikan pesanan ia menghubungi driver dan mengatakan pesanannya lebih detail.

Namun jawaban driver ini sangat tidak terduga, pasalnya sang driver ini bukannya tak mau membelikan makanan yang ia pesan melainkan mereka ada di kota dan pulau yang berbeda.

Pemesan makanan berada di Jakarta, sedangkan si driver berada di pulau seberang, Kalimantan.

Cerita kocak driver ojol. (Twitter/@piercethefakes)

Entah aplikasi tersebut lagi eror atau bagaimana, yang awalnya ia menganggap driver-nya ini bercanda, namun benar-benar dibuktikan dengan tangkapan layar selanjutnya yang memang posisi driver ada di pulau Kalimantan.

Tentu saja unggahan kocak tersebut mendapatkan banjir komentar dari netizen di Twitter.

Cerita kocak driver ojol. (Twitter/@piercethefakes)

@ineedwoo ''Alhamdulillah gojek sudah bisa gofood beda pulau, nanti aku mau pesen gofood buat member nct jadi lebih mudah, terimakasih gojek''

@apeachslate ''keburu makanannya diabisin abangnya di jalan :”)''

@everyln ''Udah bisalah pesan topoki di korea. ''

@shiningarmorrr ''Astaga kok ngakak:(''

hirahafizhah ''Wkkwwkw knp sih erronya ngelawak''

Unggahan cerita driver ojol ini viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 5,9 ribu retweets dan 4,1 ribu likes.

BACA SELANJUTNYA

Soroti Sosok Ini Sedang Makan di Warung Pinggir Jalan, Netizen: ATM Lagi Nongkrong