Hitekno.com - Najwa Shihab, sosok yang tak asing di layar kaca dengan program acara Mata Najwa. Bagaimana jadinya jika sosoknya dijadikan sebagai karakter anime?
Channel YouTube W.B.A Animation membuat sebuah parodi dari opening acara Mata Najwa yang dibawakan oleh sosok wanita cantik ini.
Uniknya, opening acara televisi ternama ini dibuatnya menjadi animasi ala Jepang atau sering disebut anime lalu diunggah ke YouTube.
"BEGINI JADINYA JIKA OPENING MATANAJWA DIUBAH MENJADI ANIME!" judul video di channel YouTube W.B.A Animation.
Dalam video ini, kita disuguhkan seperti apa sosok Najwa Shihab dalam wujud karakter anime. Dibagikan juga perbandingan dengan versi aslinya.
Dari ekspresi wajah, nampak sosok karakter anime ini bisa menirukan mimik wajah tegas khas Najwa Shihab. Termasuk beberapa gestur wajahnya.
Penasaran seperti apa jadinya jika video opening Mata Najwa dijadikan versi anime? Lalu bagaimana sosok Najwa Shihab apakah secantik aslinya?
Lebih jelasnya, simak video opening Mata Najwa dalam versi anime berikut ini.
Diketahui, video ini dibuat dalam rangka kontes Parodi Trans7. Ia memparodikan opening Mata Najwa menjadi selayaknya anime.
Baca Juga:
Tutorial Edit Foto dengan Langit Anime Pakai Smartphone, Begini Caranya!
Bagaimana menurutmu, apakah Najwa Shihab dalam versi karakter anime ini bisa secantik dan setegas aslinya di TV?
Berita Terkait
Berita Terkini
-
Kolaborasi Manusia dan Mesin, Local Media Community Gelar Workshop Google AI
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Picu Polemik, Publik Soroti Risiko Kebocoran Data Pribadi
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Dinilai Berisiko, Pakar Ingatkan Ancaman Privasi dan Penyalahgunaan Data
-
5 Fakta BONDS, Perangkat Pemanas Tembakau dengan Inovasi Teknologi Baru
-
Keamanan Registrasi SIM dengan Face Recognition Masih Dipertanyakan Jelang 2026