Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Lagi-lagi aksi hacking atau peretasan channel YouTube terjadi. Kali ini menimpa Youtuber gaming Tara Arts Game Indonesia.
Salah satu Youtuber gaming senior ini sempat berkeluh kesah channel YouTube miliknya kenda hack selama tiga hari lamanya.
Melalui postingan di media sosial, Youtuber senior ini menginfokan kalau Channel YouTube miliknya telah dibajak beserta email miliknya.
"Teman-teman, akun youtube Tara Arts Game Indonesia kami lagi ke hack sejak semalam sekitar pukul 10.30," tulisnya di media sosial.
Baca Juga
"Kalau ada video, dan atau apapun dari akun tersebut dan atau email mengatasnamakan kami itu bukan dari kami, sampai kami beri info lanjut jika akun kami telah kami terima kembali." lanjutnya.
Setelah berbagai macam upaya dilakukan, akhirnya channel YouTube Tara Arts Game Indonesia bisa kembali kepemiliknya.
Melalui video terbarunya, Youtuber gaming bernama Diwantara Anugrah Putra ini menceritakan bagaimana channel YouTube miliknya kena hack.
Menurut pengakuan Tara dalam video, channel YouTube tersebut dihack lalu digunakan oknum penambang coin Cryptocurrency.
YouTuber gaming ini juga menyebutkan pembajakan channel YouTube ini sedang jadi fenomena baru. Dan karena metode baru, Google tak mudah untuk mengembalikan.
Tara menceritakan kalau sebelum kejadian ia sempat menerima notifikasi ada yang login email miliknya menggunakan Windows NT dengan lokasi di Bali.
Saat hendak mengganti password, ia sudah tidak bisa mengaksesnya lagi. Semua data dan recovery untuk email miliknya telah diganti oleh peretas.
Semenjak itu, channel YouTube Tara Arts Game Indonesia telah diambil alih dan iconnya berubah jadi huruf C. Dan Youtuber gaming ini tak bisa mengaksesnya lagi.
Berkat bantuan YouTube Indonesia dan Google, akhirnya Diwantara Anugrah Putra bisa mendapatkan kembali channel YouTube dengan 1 juta subscirber.
Youtuber senior ini pun meminta para Youtuber terutama Youtuber gaming untuk waspada pada link dan kiriman email mencurigakan.
Ia juga berterima kasih pada para fans dan rekan-rekannya yang telah membantunya ketika channel YouTube Tara Arts Game Indonesia dihack.
Terkini
- Inovasi Kue Ulang Tahun Ini Bikin Geleng-geleng, Netizen: Chef Juna Sedih Melihat Ini
- Saingan Kuat, Google Waspadai Kehadiran Chatbot AI
- Diam-diam Rekam Aksi Gadis Saat Tanya Jalan ke Driver Ojol, Gerak-geriknya Ini Bikin Netizen Geleng-geleng
- 3 Link Nonton Payback, Drama Korea Penuh Aksi Balas Dendam
- Lihat Gaya Necis Prabowo di Foto Jadul Ini, Netizen Curiga Anak Senoparty Pada Masanya
- Zenius Gelar New Primagama X Danamon Mencari Juara Berhadiah Ratusan Juta Rupiah
- Website Kominfo Magelang Diretas Hacker, Diubah Jadi Situs Judi Online
- Cara Langganan HBO GO Pakai Pulsa Telkomsel, Bisa Nonton The Last of Us
- Semangat Baru First Media, Hadirkan Kecepatan Internet hingga 5 Kali Lebih Kencang
- Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas, Polisi Nekat Cosplay Jadi Emak-emak Begini
Berita Terkait
-
Channel YouTube Kena Hack, Raditya Dika Apa Ungkap Penyebabnya
-
Channel YouTube Raditya Dika Kena Hack, Jadi Live Elon Musk?
-
Lebih Praktis, Instagram Rilis Fitur Baru untuk Tangani Akun yang Kena Hack
-
Penghasilan YouTube Windah Basudara dengan 8,7 Juta Subscriber, Sefantastis Gimmicknya?
-
Berapa Penghasilan YouTube Jess No Limit dengan 24,9 Juta Subscriber?
-
Jess No Limit dan Sisca Kohl Sudah Lamaran Sejak Agustus, Netizen: Tak Terlacak Pergerakannya
-
Kontennya Sering Jadi Sorotan, Berapa Pendapatan YouTube Baim Paula
-
Profil dan Biodata Windah Basudara, YouTuber Gaming Bapak Bocil Kematian
-
Akun TikTok Kamu Dihack? Kenali Ciri dan Cara Mengatasinya
-
Kimi Hime Posting Foto Rebahan, Netizen Malah Ramai Soroti Stiker Penguin