Sabtu, 20 April 2024
Agung Pratnyawan : Sabtu, 04 April 2020 | 11:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Sempat ramai dikerahkannya pocong untuk menjaga gerbang agar warga tetap di rumah saja. Bukan sosok makhluk halus pocong asli, namun warga yang berdandan ala pocong.

Kabar pocong ini tidak hanya viral di media sosial oleh netizen Indonesia, namun juga sampai ke Korea Selatan. Hingga sebuah stasiun TV Korea Selatan memberitakannya.

Setelah berita tentang dua orang berbalut kain putih menyerupai pocong yang ditempatkan di Gerbang Desa Kesongo, Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, Jawa Tengah, beberapa media Korea Selatan baik online ataupun stasiun TV menayangkan hal tersebut karena terbilang cukup unik.

Salah satunya seperti yang ditulis oleh Yonhap News Agency, salah satu agensi berita terbesar di Korea Selatan, yang memuat berita berisi pocong Indonesia.

Dalam berita itu dijelaskan secara lengkap pengertian pocong dan bahkan film-film Indonesia yang dikaitkan dengan pocong.

Tetapi, dalam kolom komentar berita tersebut, sebagian besar warga Korea Selatan menganggap pocong adalah hantu yang menggemaskan.

Hal itu diungkap oleh seorang netizen dengan akun Twitter @may1695 pada 1 April dalam sebuah utas panjang.

Pocong goes to Korea Selatan. [Twitter]

Pemilik akun mengunggah beberapa gambar tangkapan layar yang memperlihatkan potongan komentar yang ditinggalkan di bagian bawah berita tersebut.

"Wkwkwk gila, lucu banget nih setannya," tulis netizen Korea Selatan dengan akun minkms.

"Woy ini setan lucu banget," tambah akun Jokoya 97.

"Wkwkwk gokil, eh orang-orang Shincheonji temen-temen lu masuk TV tuh," komentar WineManager.

Komentar warganet Korea soal pocong di Indonesia. [Twitter]

Komentar-komentar menggelitik itu pun menarik perhatian netizen karena tak jarang warga Indonesia sendiri juga sering menertawakan hantu tersebut. Bahkan tak sedikit masyarakat Indonesia yang membuat konten prank menggunakan pocong.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 656 kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar dari netizen.

"Karena di Indonesia sudah tidak ada harga dirinya, akhirnya mereka debut di Korea. Tapi di Korea pun diketawain," tulis akun @adhunlee.

"Dibilang lucu. Belum aja mereka liat yang bisa terbang," komentar @thewunnie.

"Masa dibilang lucu elah," tambah @juneeyaahh.

"Pocong udah nggak ada harga dirinya di Indonesia, sekarang nambah nggak ada harga diri di Korsel," ungkap @leemineralee.

"Diluar setannya keren kali pake jas.
Makanya mereka aneh sama setan Indonesia diiket gitu terus loncat-loncat (mereka belum pernah berhadapan langsung sama pocong, padahal serem)," cuit @ELFIna_96.

Itulah sosok pocong jaga gerbang yang viral di media sosial hingga Korea Selatan. Bedanya netizen Korea Selatan malah menganggapnya lucu. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

BACA SELANJUTNYA

Tak Mau Putar Balik Karena Jalan Dicor, Pria Ini Malah Pilih Pikul Motor