Hitekno.com - Aplikasi Spotify merilis pemutar musik versi mini ke halaman Facebook. Kedua aplikasi ini kini terintegrasi dan bisa langsung dibuka tanpa beralih aplikasi.
Dikutip dari Phone Arena, Selasa (27/4/2021), perubahan baru ini memungkinkan pengguna mendengarkan lagu favorit mereka dari Spotify yang ada di aplikasi Facebook.
Pembaruan ini sudah bisa dinikmati untuk perangkat iOS maupun Android.
Fitur ini juga bisa dinikmati untuk pengguna Spotify Premium ataupun gratis. Bedanya, pengguna Premium tidak akan diganggu dengan tampilan iklan yang ada di tengah-tengah pemutaran musik dan bisa mengakses semua judul.
Saat ini, Spotify yang terintegrasi ke Facebook sudah tersedia di Argentina, Australia, Bolivia, Brazil, Kanada, Chili, Kolombia, Kosta Rika, Republik Dominika, Ekuador, El Salvador, Guatemala, Honduras, Indonesia, Israel, Jepang, Malaysia, Meksiko, Selandia Baru, Nikaragua, Panama, Paraguay, Peru, Afrika Selatan, Thailand, Uruguay, dan Amerika Serikat.
Untuk menikmati fitur ini, pengguna bisa melihat tombol play yang muncul di layar saat link Spotify muncul di News Feed Facebook.
Menurut Spotify, integrasi baru ini juga akan tersedia di lebih banyak negara dalam beberapa bulan mendatang.
Selain fitur baru, aplikasi Spotify juga mengumumkan adanya penyesuaian tarif untuk beberapa negara seperti di Amerika, Inggris, hingga Eropa, layanan berlangganan Spotify akan dinaikkan. (Suara.com/Dicky Prastya)
Berita Terkait
Berita Terkini
-
Kolaborasi Manusia dan Mesin, Local Media Community Gelar Workshop Google AI
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Picu Polemik, Publik Soroti Risiko Kebocoran Data Pribadi
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Dinilai Berisiko, Pakar Ingatkan Ancaman Privasi dan Penyalahgunaan Data
-
5 Fakta BONDS, Perangkat Pemanas Tembakau dengan Inovasi Teknologi Baru
-
Keamanan Registrasi SIM dengan Face Recognition Masih Dipertanyakan Jelang 2026