Sabtu, 27 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 02 Juli 2021 | 16:10 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Beredar video yang menampilkan antrean panjang warga hendak isi ulang tabung oksigen yang mendapatkan atensi netizen.

Rekaman ini viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @infojkt24, Kamis (1/7/2021).

Nampak dalam video viral, warga rela mengantre demi mendapatkan isi ulang oksigen. Mereka tampak membawa tabung oksigen masing-masing.

Diduga melonjaknya kasus covid-19 di Indonesia menyebabkan sejumlah rumah sakit kehabisan oksigen.

Hingga akhirnya, antrean isi ulang tabung oksigen pun mengular.

Isi Ulang Tabung Oksigen

Antrean panjang warga isi tabung oksigen. (Instagram/@infojkt24)

Dalam video viral di media sosial tersebut terlihat sejumlah orang berbondong-bondong membawa tabung oksigennya masing-masing.

Mereka memakai masker dan membawa tabung isi ulang tabung oksigen berwarna putih.

Antrean yang terlihat cukup panjang. Satu per satu dari mereka rela antre demi mendapatkan oksigen.

Mereka tampak membawa tabung oksigen dengan berbagai macam ukuran.

Ada yang berukuran kecil hingga besar. Dalam unggahan tersebut menyebutkan kejadian itu berlokasi di Jalan Minangkabau Timur, Jakarta, Kamis (1/7/2021) siang.

Tanggapan Netizen

Kejadian tersebut pun mengundang perhatian netizen hingga viral di media sosial. Mereka mengaku ikut sedih melihat video tersebut.

"Udah beberapa hari ini antriannya selalu panjang. Bahkan tokonya belum buka pada antri. Lekas pulih Indonesia," tulis netizen.

"Ini yang dinamakan mau nafas aja bayar, semoga cepat pulih Indonesia," komentar netizen.

"Tahun kemarin masker yang langka, tahun ini oksigen, jangan sampai deh tahun depan apa lagi," balas netizen lain.

"Kemarin lihat video seperti ini hanya di India, sedih ternyata terjadi juga di Indonesia," ujar netizen lainnya.

Itulah video viral di media sosial, antrean panjang warga hendak isi ulang tabung oksigen yang membuat netizen sedih melihatnya. (Suara.com/ Nur Afitria Cika Handayani).

BACA SELANJUTNYA

CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Beri Hadiah Mobil Mewah ke Putri Ariani karena Harumkan Nama Indonesia?