Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan : Selasa, 17 Agustus 2021 | 16:37 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Pembelajaran jarak jauh atau sekolah online masih diberlakukan hingga kini, hingga bermunculan curhatan dan keluhan.

Kondisi sekolah online, mau tidak mau, orang tua harus menggantikan posisi guru untuk belajar di rumah.

Seorang ibu mencurahkan hatinya bahwa ia sudah tidak sanggup untuk menjadi guru anaknya saat sekolah onlina dari rumah. Curhatan itu viral di media sosial salah satunya diunggah oleh akun Instagram @Nyonya_gosip.

Ibu itu menuliskan keluhannya di sebuah kertas. Curhatan ibu itu ditujukan untuk guru dari sang anak.

Dear, ibu guru tercinta

Untuk mencegah keretakan hubungan antara saya dan anak saya, maka dengan ini saya menyatakan MENYERAH MAIN GURU-GURUAN!!!

Saya tidak ada bakat menjadi guru.
Meskipun saya adalah seorang sarjana,
Mungkin karena saya terlalu lama terjun dan jatuh terlalu dalam ke dunia perpancian.

Ibu curhat menyerah ngurus anak sekolah online (Instagram)

Di sini yang saya takutkan adalah tidak terjadinya kegiatan belajar mengajar, namun kegiatan hajar menghajar. Yang ada malah ini justru akan merusak hubungan antara saya dan anak saya pastinya.

Curhatan ibu yang menyatakan menyerah menjadi guru sekolah online dari sang anak viral di media sosial. Banyak dari netizen yang merasa senasib dengan ibu itu.

Namun, ada pula netizen yang merasa terhibur membaca curhatan ibu tersebut.

"Saya aja ngajarin sambil dzikir supaya nggak marah-marah," ujar netizen.

"Bener banget. Kalo udah masuk tugas-tugas dari WA, emaknya yang auto migrain," tambah yang lain.

"Dari yang 1 oktaf sampai 8 oktaf… wes lah," tutur netizen.

Itulah curhatan ibu yang viral di media sosial soal sekolah online yang dilakukan anaknya. (Suara.com/ Aulia Hafisa).

BACA SELANJUTNYA

Viral Jamaah Wanita Ribut Saat Salat Idul Adha hingga Jambak-jambakan, Diduga Gegara Hal ini