Selasa, 16 April 2024
Agung Pratnyawan : Minggu, 29 Agustus 2021 | 21:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Instagram dilaporkan kembali menyiapkan perubahan dalam layanannya. Yakni kali ini dalam fitur pencarian yang akan mendapatkan pembaruan.

Dilaporkan kalau Instagram bakal memprioritaskan konten foto dan video dalam laman search atau fitur pencarian.

Perubahan ini menandakan bahwa Instagram bakal makin mirip dengan platform video pendek asal China, TikTok.

"Perubahan ini adalah bagian dari serangkaian peningkatan yang dirancang untuk inspirasi dan penemuan," ungkap Bos Instagram, Adam Mosseri, dikutip dari The Verge, Minggu (29/8/2021).

Instagram sendiri telah menggunakan pencarian berdasarkan kata kunci sebagai cara untuk menawarkan hasil konten visual seperti foto.

Namun, rencana baru Instagram ini akan memberikan keunggulan lebih.

Mosseri menyebut bahwa pencarian dengan kata seperti “space” akan menampilkan hasil foto dan video yang direkomendasikan.

Fitur baru pencarian Instagram. [Instagram]

Hasil pencarian juga akan dilibatkan bersama akun ataupun tagar yang diklaim mendorong lebih banyak eksplorasi.

Dalam video berdurasi empat menit, Mosseri mendemonstrasikan cara kerja fitur pencarian baru Instagram ini.

Saat mencari kata 'Sushi', terlihat bahwa hasil pencarian akan menampilkan foto atau video yang berkaitan dengan makanan tersebut.

Ini tentu berbeda dengan apa yang sekarang ada di Instagram, di mana hasil pencarian memperlihatkan nama akun atau profil terlebih dulu.

Fitur pencarian dengan kata kunci di Instagram saat ini bisa dibilang hit or miss.

Fitur baru pencarian Instagram. [Instagram]

Artinya, hasil pencarian Instagram belum tentu berhasil menampilkan konten yang relevan atau tidak.

Oleh karenanya, Mosseri berusaha memperbaikinya. Fitur hasil pencarian baru ini bakal dimulai dengan konten berbahasa Inggris dan terus dikembangkan.

Sayangnya, Mosseri tidak memberitahu kapan Instagram bakal menghadirkan pembaruan fitur pencarian yang mirip dengan TikTok ini. (Suara.com/ Dicky Prastya).

BACA SELANJUTNYA

Inara Rusli Berperilaku Begini Saat Live TikTok, Netizen Malah Nyinyir