Hitekno.com - Foto muda Presiden RI, Jokowi menjadi perbincangan netizen usai diunggah ke Instagram baru-baru ini. Melihat wajah muda Jokowi, netizen lalu menyamakannya dengan aktor kenamaan Indonesia, Joe Taslim.
Unggahan foto muda Jokowi ini diunggah oleh akun @reuninostalgia dan menjadi viral di Instagram pada Selasa (28/9/2021) lalu. Foto ini langsung saja menuai berbagai reaksi dari netizen.
''Yang merangkul kakek nenek itu dulu pemuda biasa-biasa saja keturunan orang sederhana. Tapi Tuhan menentukan pemuda itu menjadi orang yang merangkul bangsa Indonesia ini'' tulis caption unggahan tersebut.
Dalam foto yang diunggah, sosok Jokowi muda sedang berpose dengan sepasang kakek dan nenek. Tidak diketahui dengan pasti mengenai waktu foto jadul ini diambil.
Yang mencuri perhatian netizen adalah gaya Jokowi yang sederhana dengan kemeja berwarna putih dan celana jeans. Viral di Instagram, unggahan foto muda Jokowi ini lalu menuai berbagai komentar dari netizen yang menyebutnya mirip dengan aktor Joe Taslim.
''Sempat kepikiran itu Joe Taslim lho'' balas netizen.
''Fotonya keren'' komentar akun lainnya.
''Jokowi luar biasa tiada duanya'' ungkap netizen.
''Orangnya biasa aja, tapi pemikirannya dari dulu luar biasa'' tulis netizen membalas.
Diunggah akun @reuninostalgia, unggahan mengenai foto muda Jokowi ini kemudian telah mendapat lebih dari 1.000 likes dan komentar dari netizen beberapa waktu yang lalu.
Baca Juga:
Harga Terbaru dan Spesifikasi Infinix Hot 10S, HP Murah Layar 90 Hz
Berita Terkait
Berita Terkini
-
3 Digital Marketing Agency Terbaik Indonesia 2026: Era Baru AI-Powered Marketing
-
Kolaborasi Manusia dan Mesin, Local Media Community Gelar Workshop Google AI
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Picu Polemik, Publik Soroti Risiko Kebocoran Data Pribadi
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Dinilai Berisiko, Pakar Ingatkan Ancaman Privasi dan Penyalahgunaan Data
-
5 Fakta BONDS, Perangkat Pemanas Tembakau dengan Inovasi Teknologi Baru