Jum'at, 03 Mei 2024
Amelia Prisilia : Minggu, 21 Agustus 2022 | 12:36 WIB

Hitekno.com - Curhatan seorang netizen mengenai dirinya yang mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari keluarganya mendadak viral usai diunggah ke Instagram beberapa waktu lalu. Alasan hal ini rupanya karena dirinya yang masih belum punya mobil layaknya.

Unggahan mengenai curhatan netizen yang dapat perlakuan tidak menyenangkan dari keluarganya ini diunggah oleh akun @igtainmenttt dan menjadi viral di Instagram pada Sabtu (20/8/2022) lalu.

Dalam video yang dibagikan, netizen ini terlihat sedang bersama keluarga besarnya dalam sebuah mobil. Menurut keterangan video, dirinya mengaku duduk di bagian belakang mobil dan tidak diajak berbicara oleh anggota keluarga.

"Saat belum punya mobil, duduknya paling belakang. Kadang ngomong juga nggak dilayanin" tulis keterangan video.

Menurut pengakuan netizen tersebut, alasan dirinya ditempatkan di bagian belakang karena dirinya masih belum punya mobil layaknya anggota keluarga lainnya. Usai video-nya viral di Instagram, netizen lalu meninggalkan komentar-komentarnya.

"Ya udah mbak, nggak usah ikut berpergian lagi" tulis salah satu netizen.

"Kalau keluarga sendiri mas nggak dilayani? Sabar aja mbak, anggap aja adab sama yang lebih tua" balas akun lainnya.

"Udah biasa mbak, ntar kalau udah punya mobil juga mbak yang diajakin jalan terus" komentar netizen lainnya.

Menjadi viral di Instagram, unggahan video curhatan netizen yang dapat perlakuan tidak menyenangkan dari keluarga karena tidak punya mobil ini lalu telah mendapat lebih dari 5.000 likes dan ratusan balasan dari netizen.

BACA SELANJUTNYA

Q1 2023: Penjualan Mobil dan Motor Listrik di Tokopedia Naik 2 Kali Lipat