Sabtu, 27 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 23 Agustus 2022 | 15:19 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Emas termasuk salah satu investasi yang cukup stabil dalam jangka panjang. Nota pembelian emas di tahun 1980-an ini berhasil membuat netizen salfok.

Tak hanya salfok, netizen juga menyoroti banderol harga emas ketika dijual pada saat ini. Akun TikTok @99gresik membagikan momen ketika seseorang menjual simpanan emasnya.

"Jual emas murni 24 karat harga cuma Rp 1.260.000 dijual jadi berapa," tulis @99gresik pada caption. Kita bisa melihat nota pembelian emas seberat 100 gram. Nota itu nampak dikeluarkan pada Februari 1986.

Setelah dijual, harga sekarang mencapai puluhan juta rupiah. "Laku Rp 83.500.000, berarti untung Rp 82.240.000," kata @99gresik.

Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 2 juta kali dan memperoleh 60 ribu tanda suka.

Beli emas Rp 1 jutaan di tahun 1980an dan dijual di tahun 2022. (TikTok/ @99gresik)

Penampilan segepok uang senilai puluhan juta rupiah auto bikin netizen melongo. Dilihat dari nota jadul, maka harga emas per gram pada tahun 1986 menyentuh Rp 12.600.

Pada postingan terpisah, akun Facebook Perpustakaan Nasional RI pernah membagikan daftar harga emas pada tahun 1980-an.

Harga emas per gram saat itu mencapai belasan ribu rupiah. Artikel pada surat kabar Sinar Harapan tahun 1986 yang dibagikan oleh Perpustakaan Nasional mengungkap bahwa harga emas 1986 dibanderol Rp 12.700 per gram.

Beli emas Rp 1 jutaan di tahun 1980an dan dijual di tahun 2022. (TikTok/ @99gresik)

Harganya tak jauh berbeda dengan banderol harga pada nota tersebut. Postingan video viral mengenai nota pembelian emas tahun 1986 memancing beragam komentar dari netizen.

"Tahun 86 Rp 1 jutaan sudah dapat rumah kecil. Rumah gue ada dulu cuma Rp 5 juta di tahun 1988. Sekarang sudah 1 miliar," kata @us**4**0.

"Emas itu tidak bikin kaya tapi bisa mempertahankan kekayaan," balas @kam**spa**nting.

 

"Buset itu duit atau daun, banyak banget (emoticon terkejut)," komentar @har**ntit**i.

"Rp 1,2 juta tentu dulu bukan uang yang sedikit juga," pendapat @yu**a**86.

"Tahun 86 pasti dulu ortunya orang kaya," balas @ap**o**n. Itulah tadi nota pembelian emas 1986 dan penjualan di tahun sekarang yang membuat netizen salfok, bagaimana pendapat kalian?

BACA SELANJUTNYA

Viral Foto Rendy Kjaernett Makan Mi Bareng Wanita Misterius, Netizen: Jelas Si Syahnaz