Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Nvidia baru-baru ini mengumumkan peluncuran layanan cloud AI Supercomputing terbaru mereka. CEO perusahaan, Jensen Huang memperkenalkan layanan baru ini pada acara GTC. Layanan ini memungkinkan pengguna untuk menyewa kemampuan superkomputer yang kuat, yang umumnya digunakan untuk membangun teknologi kecerdasan buatan seperti ChatGPT.
Dilansir dari Gizmochina, Nvidia juga mengumumkan peluncuran DGX Super AI Computing System yang dilengkapi dengan 8 chip flagship A100 atau H100 (Chip Ampere dan Hopper). Chip tersebut akan tersedia di China, yang merupakan varian lain dari A800 dan H800.
Chip ini juga akan digunakan oleh kebanyakan pengembang Cina ketika mengembangkan model bahasa. Nvidia akan menyewakan akses ke layanan ini kepada perusahaan dengan biaya bulanan sekitar 37.000 Dolar AS.
Jensen Huang menyatakan bahwa Nvidia akan bekerja sama dengan penyedia layanan cloud di Eropa dan Amerika untuk menyediakan kemampuan superkomputer AI sistem DGX NVIDIA.
Baca Juga
Sedangkan di Cina, Nvidia telah menyesuaikan chip Ampere dan Hopper untuk memberikan kemampuan kepada perusahaan seperti Baidu Inc melalui penyedia cloud China seperti Alibaba Group Holding Limited dan Tencent.
Layanan ini diharapkan dapat mempercepat proses pengembangan AI. Namun, Nvidia juga berharap perusahaan-perusahaan tersebut dapat mematuhi kebijakan mereka terkait penggunaan layanan ini dengan benar, terutama ketika mengembangkan model bahasa mereka.
Dengan adanya layanan ini, Nvidia yakin akan memperkuat posisi mereka di pasar AI cloud dan memberikan kemampuan superkomputer AI yang handal dan efektif bagi para penggunanya.
Terkini
- Tarif Endorse Aldi Taher Terungkap, Minta Biaya Segini Tapi Banyak Syaratnya
- Video Lawas Rafael Alun Trisambodo Ngaku Penguasa Jakarta Selatan Viral, Netizen: Iya Deh yang Paling Berkuasa
- Sangat Aktif dengan Teknologi, Gen Z Jadi Target Pembelajaran Digital
- Lihat Aldi Taher Ketemu Ariel Noah, Netizen Malah Minta Buat Lagu
- Millen Cyrus dan Lionel Lee Coba Filter AI, Hasilnya Malah Tak Terduga Gini
- Viral Pria Lakukan Pungli Buat Bangun Pos Ormas, Netizen: Tolong Ditindak
- Video Mario Dandy Lepas Kabel Pengikat Dianggap Editan, Kiky Saputri: Lebih Lucu Polisi Beneran
- Lihat Tomo dan Livy Renata Berduaan Pakai Yukata, Malah Bikin Netizen Baper
- Haters Lecehkan Selvi Ananda, Gibran Rakabuming: Entar Diciduk Nangis
- Raffi Ahmad Jualan Jet Pribadi Rp 39 M, Netizen: Bisa Pay Later?
Berita Terkait
-
Nvidia dan MediaTek Disinyalir akan Kerjasama dalam Pembuatan Chipset Mobile
-
Google Cloud Kenalkan Kemampuan AI Generatif Baru
-
Kerja Sama Bareng Microsoft, AMD Kembangkan Chip Athena untuk Ungguli Nvidia
-
Alibaba Cloud Umumkan Program Kemitraan Tongyi Qianwen, Apa Itu?
-
Gandeng AMSI, Huawei Dukung Media Siber dan Gelar Sesi Cloud Media Roundtable
-
MiHoYo akan Sediakan Fitur Cloud Genshin Impact Resmi, Ramah HP Kentang!
-
Alibaba Cloud Luncurkan Model AI Baru, Dorong Transformasi Inteligensi
-
3 Cara Backup Data, Penting Dilakukan Sebelum Terlambat
-
Usung Nvidia Tegra, Kapan Penerus Nintendo Switch Dirilis?
-
Pengertian Cloud Kitchen dan Cara Kerjanya yang Perlu Diketahui