Sabtu, 20 April 2024
Cesar Uji Tawakal : Rabu, 05 April 2023 | 20:12 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Kabar baik buat kamu yang hendak mudik lebaran atau jalan-jalan ke Yogyakarta pada lebaran 2023 ini.

Sebab kamu sudah bisa memprediksi area kemacetan yang ada di wilayah tersebut. Hal ini karena pemerintah Yogyakarta sudah memasang CCTV yang bisa dilihat secara online oleh siapa saja.

Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk melihat CCTV lalu lintas Yogyakarta secara online, pertama dengan aplikasi dan yang kedua melalui website resmi.

Untuk aplikasi, kamu bisa mendownload Jogja Istimewa di Google Play Store kemudian melakukan langkah-langkah selanjutnya untuk melihat CCTV secara online.

Cara melihat CCTV lalu lintas Yogyakarta melalui aplikasi:

1. Download aplikasi Jogja Istimewa.

2. Masuk ke menu Streaming yang ada di aplikasi tersebut.

3. Di sana, kamu akan menemukan menu Jogja Istimewa CCTV. 

4. Selanjutnya, kamu bisa memilih lokasi CCTV yang hendak dilihat, baik yang berada di Kota Jogja, Bantul, Sleman hingga Kulon Progo.

Cara melihat CCTV Yogyakarta melalui website:

1. Buka laman pencarian di HP atau perangkat kamu.

2. Buka link dishub.jogjaprov.go.id

3. Klik kolom CCTV.

4. Pilih lokasi CCTV Yogyakarta yang ingin dilihat.

5. Setelah itu, kamu akan diperlihatkan kondisi terkini di wilayah tersebut.

Alternatif jalan utama keluar masuk Yogyakarta versi Hitekno.com:

Buat kamu yang bingung mencari alternatif jalan keluar-masuk Yogyakarta, berikut ini Hitekno.com punya rekomendasinya buat kamu.

Jalan alternatif ini biasanya tidak semacet jalan utama yang bisa dipakai oleh pemudik.

1. Jalur Utama 1 Utara: jalur ini meliputi Magelang-Tempel- Sleman-Ring Road Utara.

2. Jalur Utama 2 Timur yang membentang dari Prambanan, Simpang Empat Proliman, Maguwoharjo, dan Kota Yogyakarta.

Ini cocok digunakan untuk kamu yang hendak ke Solo atau ke wilayah lain yang melewati Solo.

3. Jalur Utama 3 Barat: Jalur ini membentang dari Purworejo langsung ke arah Klaten. Meliputi, Temon-Wates-Gamping-Ring Road Utara.

4. Jalur Utama 4 Selatan: ini akan melewati beberapa daerah di selatan Yogyakarta antara lain Wonosari-Playen-Patuk- Piyungan-Yogyakarta.

Yang perlu kamu tahu dari Jalur Utama 4 ini adalah jalannya yang berkelok karena melewati pegunungan.

Itulah link CCTV lalu lintas Yogyakarta dan jalan alternatif untuk keluar-masuk Kota Gudeg tersebut versi Hitekno.com.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Gojek Luncurkan Jaket Baru, Berharap Bisa Memperkuat Semangat Gotong Royong