Sabtu, 27 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 20 Juni 2023 | 14:01 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) baru-baru ini memberikan curhatan mengenai mimpinya. SBY bermimpi bahwa ia melihat Jokowi datang ke rumah, lantas mereka naik kereta bersama Megawati.

Sontak saja curhatan SBY tersebut viral di media sosial. Postingan yang dibagikan oleh SBY pada Senin (19/06/2023) memperoleh ribuan retweet dan dibaca jutaan kali.

Banyak yang menduga bahwa ini adalah pesan rekonsiliasi dengan Megawati.

Perlu diketahui, hubungan antara PDIP dan Partai Demokrat sempat renggang ketika mereka berada di kursi pemerintahan serta oposisi.

Cuitan dari SBY menyiratkan bahwa mereka bisa menjalin kerja sama di masa depan.

Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono. (Twitter @SBYudhoyono)

SBY menyebut beberapa Presiden RI dalam mimpinya yaitu dirinya sendiri (Presiden RI ke-6), Jokowi (Presiden RI ke-7), Megawati (Presiden RI ke-5), dan Soekarno (Presiden RI Pertama).

Tak hanya itu, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat ini juga mengaku bertemu dengan Presiden RI ke-8 di dalam mimpinya.

"Saya bermimpi, di suatu hari Pak Jokowi datang ke rumah saya di Cikeas untuk kemudian bersama-sama menjemput Ibu Megawati di kediamannya. Selanjutnya kami bertiga menuju Stasiun Gambir," kata SBY mengawali cerita.

SBY lantas melanjutkan bahwa dalam mimpi, dirinya bertemu Presiden RI ke-8.

Sosok tersebut sudah membelikan mereka tiket KA Gajayana. Mereka berempat (SBY, Jokowi, Megawati, dan Presiden RI ke-8) pergi ke arah Jawa Tengah serta Jawa Timur.

Curhatan SBY viral di media sosial. (Twitter)

"Di Stasiun Gambir, sudah menunggu Presiden Indonesia Ke-8 dan beliau telah membelikan karcis kereta api Gajayana ke arah Jawa Tengah serta Jawa Timur. Karena masih ada waktu, sejenak kami berempat minum kopi sambil berbincang-bincang santai. Setelah itu, kami bertiga naik kereta api Gajayana yang siap berangkat ke tujuan. Di perjalanan, kami menyapa rakyat Indonesia dengan hangat. Rakyat yang pernah kami pimpin dengan penuh kesungguhan hati. Memimpin bangsa yang tak pernah sepi dari tantangan," cuit SBY.

Presiden RI ke-6 itu mengungkap bahwa Pak Jokowi kembali ke Solo, SBY ke Pacitan, lantas Megawati ke Blitar untuk berziarah di makam Bung Karno.

"Sampai di Solo, Pak Jokowi dan saya turun dari kereta. Pak Jokowi kembali ke kediamannya, saya terus ke Pacitan dengan bus. Sedangkan Ibu Megawati melanjutkan perjalanan ke Blitar utk berziarah ke makam Bung Karno," pungkas SBY.

Tak sedikit netizen yang penasaran mengenai sosok Presiden RI ke-8 di dalam mimpi SBY. Selain itu, sebagian netizen kini ramai menerka arti mimpi SBY tersebut. Thread mengenai mimpi SBY viral di Twitter pada hari ini (20/06/2023).

BACA SELANJUTNYA

Presiden Jokowi Terekam Bayar Sendiri di Kasir, Netizen: Fix, Uangnya Bakal Dipajang