Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - SpaceX telah sukses membawa dua astronot NASA mencapai orbit. Selanjutnya, dengan kapsul Crew Dragon SpaceX ini membawa mereka ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).
Setelah menjalani perjalanan beberapa jam, akhirnya kapsul Crew Dragon SpaceX ini bisa sampai di ISS dan sukses mendarat dengan baik.
Dua astronot NASA ini pun bisa masuk ke ISS dan bertemu tiga crew yang sudah dulu berada di sana. Ketiganya adalah satu orang astronot NASA dan dua kosmonot Rusia.
Dua astronot NASA ini mendapatkan sambutan hangat dari tiga crew ini saat mereka sampai di ISS dengan baik mengendarai kapsul Crew Dragon.
Baca Juga
Kabar sampainya dua astronot NASA ke ISS menggunakan kapsul Crew Dragon ini termasuk berita terkini yang sedang ramai untuk saat ini.
Lebih lengkapnya, berikut empat berita terkini pilihan HiTekno.com yang sedang ramai untuk hari ini, Senin (1/6/2020).
1. Crew Dragon SpaceX Tiba di ISS, Dua Astronot NASA Dapat Sambutan Hangat
Setelah sukses mencapai orbit, kapsul Crew Dragon SpaceX yang membawa dua astronot NASA akhirnya sukses tiba di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).
Kapsul ini diterbangkan dengan Roket Falcon 9 milik SpaceX dari pangkalan Florida Sabtu kemarin. Dan tiba dengan baik di ISS pada Minggu (31/5/2020).
2. Gunakan Gelombang Radio Cepat, Ilmuwan Ungkap Materi Hilang di Alam Semesta
Para ilmuwan meneliti materi yang ada di alam semesta, bahkan ada materi yang menghilang. Pelenitian mencari materi yang hilang (baryonik) ini telah dilakukan sejak 30 tahun silam.
Akhirnya, setelah pencarian bertahun-tahun, para ilmuwan akhirnya menemukan materi yang menghilang dari alam semesta.
Menggunakan gelombang radio super cepat, para ilmuwan akhirnya mendapati materi hilang tersebut ialah gas panas yang tersembunyi di seluruh ruang antargalaksi.
3. Punya Gigi Minim, Ilmuwan Menemukan Spesimen Dinosaurus Baru
Berbekal dari penemuan fosil dinosaurus misterius, ilmuwan berhasil menemukan spesimen dinosaurus baru dengan gigi yang amat minim. Bahkan spesies ini diketahui belum pernah ditemukan di wilayah Inggris.
Sebagai informasi, spesimen Pterodactyl lebih umum ditemukan di wilayah China dan Brazil. Namun saudara dekat dari Pterodactyl tersebut justru ditemukan di Inggris.
4. LIPI Sebut Sampah Plastik dari Belanja Online Melonjak Saat PSBB, Waduh!
Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diharapkan dapat memutus rantai penyebaran COVID-19, namun siapa sangka membuka masalah baru. Yakni peningkatan jumlah sampah plastik dari belanja online.
Seperti diketahui, selama PSBB masyarakat diharapkan untuk di rumah saja. Dan belanja online jadi salah satu solusi ketika masyarakat tak bisa keluar rumah.
Hal penelitian ini diungkapkan oleh Pusat Penelitian Oseanografi dan Pusat Penelitian Kependudukan LIPI dalam studi berjudul âDampak PSBB dan WFH Terhadap Sampah Plastik di kawasan Jabodetabekâ.
Itulah empat berita terkini dari kabar sampainya dua astronot NASA di ISS mengendarai Crew Dragon hingga sampah plastik dari belanja online.
Terkini
- 12 Orang yang Pernah Menginjakkan Kaki di Bulan, Tak Hanya Neil Armstrong
- Susul Belanda dan Jepang, India Ikut Kubu AS dalam Perang Teknologi Lawan China
- Wajib Tahu, Ini Efek Buruk Limbah Baterai Elektronik dan Kendaraan Listrik bagi Lingkungan
- Komet Langka Besok Melintasi Langit Indonesia, Terlihat 50.000 Tahun Sekali
- 6 Fakta Menarik Lato-Lato, Sejak Kapan Ada dan dari Mana Asalnya?
- 10 Fakta Menarik Peta Dunia yang Tak Banyak Orang Ketahui
- 5 Fakta Menarik The Last Of Us, Adaptasi Game Jadi Serial HBO
- Apa Itu ERP Jalan Berbayar, Berikut Cara Kerja dan Aturannya
- Apa Makanan Buaya? Hewan Purba yang Bisa Telan 3 Kg Daging Per Hari
- 5 Fakta Menarik Buaya, Bisa Makan Tanpa Mengunyah Padahal Giginya Kuat
Berita Terkait
-
Sasuke Retsuden: Penjelasan Kenapa Sasuke Uchiha Melawan Dinosaurus
-
Ilmuwan Jepang Ingin Mengubah Salju Jadi Sumber Tenaga Listrik
-
Tawon Predator Asia Menginvasi Eropa, Ilmuwan Heran
-
Ilmuwan Ungkap Fakta Unik Terkait Ilmu Hitam dan Karma
-
Leluhur Dinosaurus Pemakan Tumbuhan Ternyata Karnivora
-
Ilmuwan Berhasil Temukan Logam Terkuat, Ini Campuran Bahannya
-
Kru Penerbangan Swasta Pertama ke Bulan Sudah Diputuskan, Mayoritas Artis
-
Lalu Lintas Angkasa Mulai Ramai, Starlink-nya Elon Musk Dituduh Sering Langgar Aturan
-
Ilmuwan Temukan Fosil Dinosaurus Sepupu dari T-rex, Hidup 76 Juta Tahun yang Lalu
-
Train to Busan Jadi Kenyataan, Ilmuwan Temukan Virus Zombie yang Terperangkap di Es Selama 48.500 Tahun