Jum'at, 29 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini : Rabu, 28 Juli 2021 | 10:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Seorang fisikawan belum lama ini mengatakan jika harta yang dimiliki Jeff Bezos jika disusun bisa menjadi jalan hingga ke luar angkasa.

Fisikawan senior bernama Neil deGrasse Tyson tersebut mengunggah tweet dan mengatakan jika lembaran uang tersebut lebih tingginya dua kali lipat lebih tinggi dari jarak peluncuran roket Blue Origins.

Dalam cuitannya tersebut, fisikawan ini menuliskan ''Kekayaan bersih @Jeff Bezos sekitat 200 miliar dolar AS. Jika tumpukan uang dolar tersebut ditumpuk akan mencapai dua kali lipat dari peluncuran roket Blue Origins-nya'' tulis fisikawan tersebut.

Cuitan yang disertai dengan gambar uang dolar dengan gambar Jeff Bezos di tengahnya ini lantas menarik perhatian netizen hingga mendapatkan ribuan likes.

Cuitan fisikawan tentang uang Jeff Bezos. (Twitter/@neiltyson)

Namun ada beberapa netizen mengatakan jika perhitungan tersebut salah karena beberapa hal.

Tetapi Fisikawan Tyson mengatakan jika dirinya mengubahnya menjadi metrik dan mendapatkan setumpukan uang sebesar 21.800 km secara teknis benar dan tingginya dua kali dari roket tersebut.

Cuitan tersebut lantas muncul perdebatan antara netizen dan mengatakan jika ada yang benar dengan pendapat fisikawan Tyson tersebut.

Bagaimana kalau menurut kamu?

BACA SELANJUTNYA

UAE Siap Mengembangkan Pesawat Luar Angkasa untuk Menjelajahi Sabuk Asteroid Mars