Jum'at, 26 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Selasa, 24 September 2019 | 11:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Jika kamu adalah salah satu orang yang kini memiliki iPhone 11 yang terbaru dari Apple, pasti kamu sudah nggak sabar mencoba smartphone baru ini, ya kan?

Pertama-tama, kamu perlu mendapatkan semua aplikasi dan data dari iPhone lama kamu ke yang baru.

Kamu bakal lebih mudah jika iPhone lama kamu sudah memiliki iOS 12.4 atau lebih untuk memindahkan data ke iPhone 11 kamu yang baru.

Kalau dulu proses ini harus melibatkan pengembalian cadangan iCloud atau iTunes, kini kamu tidak perlu melakukan hal itu.

Kamu bisa langsung memindahkan aplikasi, data dan ID kamu ke smartphone yang baru secara langsung dengan apa yang Apple sebut sebagai migrasi iPhone.

iPhone 11 Pro. (Apple)

Mau tahu gimana cara mudahnya, berikut langkah mudah memindahkan data ke iPhone terbaru yang dirangkum HiTekno dari laman The Verge.

1. Langkah pertama, kamu akan diberikan beberapa pertanyaan awal, seperti bahasa yang ingin kamu gunakan kemudian kamu akan diundang untuk menstranfer data dari telepon lain.

2. Letakkan iPhone lama kamu di dekat yang baru. Pastikan kedua ponsel terhubung dengan daya, pasalnya kamu nggak mau kan proses ini mengulang dari awal kalau tiba-tiba salah satu dari keduanya kehabisan daya.

3. Saat koneksi dibuat, layar iPhone kamu yang baru akan menampilkan pola dan iPhone lama kamu akan membuka aplikasi kamera dan menampilkan lingkarang kosong di tengah layar. Kamu akan diminta untuk memegang iPhone baru kamu ke kamera yang lama sehingga polanya berada di tengah lingkaran.

4. Kamu akan diundang untuk mengalihkan perhatian kamu ke iPhone bar kamu untuk menyelesaikan pengaturan.

5. Masukkan ID Apple kamu saat diminta, kamu juga akan ditanya apakah kamu ingin mengatur keamanan layar dengan ID wajah atau ID sentuh.

6. Akan ada beberapa layar yang harus dilalui sebelum transfer dimulai, termasuk syarat dann ketentuan biasa.

7. Setelah langkah itu, kamu akan membuat sebuah pilihan, transfer akan dimulai. Untuk lamanya pemindahan tergantung sebarapa data yang kamu punya.

Setelah selesai kamu bisa langsung masuk ke iPhone terbaru kamu dan data akan secara otomatis berpindah ke iPhone 11 kamu, selamat mencoba ya.

BACA SELANJUTNYA

Update Harga iPhone 11 Pro Max Juni 2023, Apakah Masih Layak Beli?