Jum'at, 03 Mei 2024
Amelia Prisilia : Jum'at, 17 Juni 2022 | 14:21 WIB

Hitekno.com - Setelah melalui perjalanan panjang di babak playoff, akhirnya RRQ Hoshi berjumpa dengan RSG PH di babak final upper bracket MSC 2022. Terkait pertemuannya mendatang, Lemon lalu mengakui ketangguhan tim lawannya tersebut.

Pujian dari Lemon untuk RSG PH yang ia sebut sebagai salah satu tim kuat ini disampaikan olehnya dalam wawancara usai match melawan TODAK di playoff MSC 2022 lalu.

Saat ditanya mengenai tim yang ingin ia lawan usai match kontra TODAK, Lemon lalu menyebut nama tim juara MPL PH Season 9 lalu yaitu RSG PH. Diakui oleh Lemon, tim asal Filipina ini memang sedang memiliki performa yang kuat dan sulit ditaklukan.

''Kayanya RSG PH, karena memang mereka lagi kuat banget kan dan pengen aja gitu lawan mereka,'' jelas Lemon.

Sesuai dengan harapan Lemon, tim RRQ Hoshi lalu dipastikan akan menjamu RSG PH di final upper bracket MSC 2022 mendatang. Hal ini bisa terjadi usai Light dan kawan-kawan sukses menumbangkan Orange Esports ke lower bracket.

RSG PH juara MPL PH Season 9. (instagram/rsg.ph)

Masih terus berjuang di MSC 2022 sebagai satu-satunya perwakilan dari Indonesia, Lemon meminta agar para penggemar terus mendukung RRQ Hoshi dan tidak mudah terprovokasi.

''Pesan buat RRQ Kingdom, tetap dukung kita terus, jangan mudah terprovokasi, stay positive'' lanjutnya.

RRQ Hoshi akan menjamu RSG PH dalam final upper bracket MSC 2022 mendatang yang akan digelar pada Sabtu, 18 Juni 2022 mendatang. Tim yang menang dalam match ini akan langsung melaju ke Grand Final MSC 2022.

BACA SELANJUTNYA

Tanggapi Tentang Dibo, Homebois Ngaku Tak Ada Masalah dengan RRQ Lemon