Sabtu, 20 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Jum'at, 13 Juli 2018 | 09:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Baru-baru ini sebuah akun Twitter dengan nama pengguna @juliajasminee mengunggah sebuah thread mengenai pernikahannya yang hanya menghabiskan biaya Rp 50 juta.

Harga ini tentu tidak menguras dana besar untuk menggelar sebuah acara pernikahan, kan?

Total yang Julia dan pasangan habiskan untuk pernikahan mereka adalah Rp 60 juta yang ditambah dengan bulan madu ke Hongkong.

Seketika, kisah Julia ini langsung viral karena banyak netizen yang penasaran dengan pernikahan super hemat ini.

Julia lalu dengan senang hati membagi kisahnya.

"I'm happy to help, anw. Krn gue jg bukan penganut menghamburkan uang 'hanya' utk acara sehari." tulisnya.

twitter.com/juliajasminee

Menurutnya, ia juga mengalami kesusahan saat mempersiapkan pernikahan ini, karena waktu perisapan yang hanya satu bulan.

"Iyasih, semua jg ada ujiannya saat menyiapkan pernikahan. Gue sih alhamdulillah engga ada ujian perihal teknis yg berarti. Tapi justru di batinnya ituloh..." tulisnya lagi.

Untuk menyiapkan hari pernikahannya, ia bersama suaminya mengurus segalanya sendiri.

Selain pusing dengan berbagai urusan vendor, konsep, dan lain-lain, Julia mengaku jika keduanya juga harus mengerti keinginan orang tua, yang mau tidak mau juga ikut campur mengenai konsep menikah keduanya.

instagram.com/songkofoto

Agar bisa memvisualisasikan bayangan yang ada di otaknya mengenai pesta pernikahan, Julia lalu membuat moodboard yang ia dapatkan gambarnya dari berbagai sosial media.

Setelah beres dengan urusan keluarga, Julia harus kembali memikirkan keinginan pribadinya yang ingin menikah dengan konsep seperti penyanyi, Andien.

Ingin menikah dengan konsep outdoor ternyata tidak semudah yang Julia pikirkan.

Berdasarkan list harga, konsep nikah outdoor menghabiskan biaya sebesar Rp 15 juta. Wow.

Namun, ia pada akhirnya berhasil mendapat catering dengan harga terjangkau yaitu Rp 42 ribu / pax dan dekorasi seharga Rp 6 juta.

Walaupun hasil dekornya tidak terlalu memuaskan, namun menurut Julia, venue pernikahan yang sudah bagus, menyelamatkan segalanya.

Ia lalu mengaku jika keduanya merencanakan pengeluaran untuk pernikahan mereka dengan maksimal Rp 75 juta.

instagram.com/juliajasminee

Mengejutkan jika kemudian mereka hanya menghabiskan biaya Rp 50 juta.

Biaya ini didukung oleh tamu undangan 200 orang yang merupakan keluarga dan kerabat dekat, serta ia sama sekali tidak menggunakan acara adat.

Dalam blog pribadi keduanya, dilampirkan rincian total biaya tersebut, sebagai berikut.

1. Biaya administrasi KUA Rp 1.000.000
2. Seserahan Rp 5.000.000
3. Cincin pernikahan Rp 4.500.000
4. Busana dan rias Rp 2.500.000
5. Dokumentasi Ro 3.000.000
6. Band Rp 4.000.000
7. Dekorasi Rp 6.000.000
8. Chatering Rp 12.000.000
9. Venue Rp 10.000.000

Di akhir thread-nya, Julia menambahkan beberapa tips mengenai merencanakan pernikahan.

"Bagi gue, menikah itu bukan tentang hari H. Tapi justru hari-hari setelahnya. Makanya persiapan wedding kami cuma sebulan, tapi bahasan marriage kami makan waktu setahun penuh." tulisnya.

Sejak dibuatnya thread ini sudah berhasil mendapat lebih dari 3000 retweets dan lebih dari 100 balasan.

Nah, semoga kisah @juliajasminee di Twitter ini bisa menginspirasi untuk rencana pernikahan kamu ya.

BACA SELANJUTNYA

Ketahuan Selingkuh, Nama Syahnaz Sadiqah Rajai Kolom Trending di Twitter