Sabtu, 20 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia : Sabtu, 03 Agustus 2019 | 21:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Sejak pukul 09.00 WIB, area parkir Jogja Expo Center, Banguntapan dibanjiri dengan para driver ojol berseragam Gojek. Mengular, para driver ojol dibuat excited untuk mengganti atribut anyar dengan logo terbaru dari perusahaan ojek online ini.

Perkenalan logo dan atribut anyar Gojek ini digelar dalam event Festival Apresiasi Mitra. Delly Nugraha selaku VP Regional Gojek menjelaskan bahwa ajang ini menjadi momen apresiasi mitra roda dua selaku pendukung terbesar perkembangan Gojek di Indonesia.

Khusus untuk event hari ini, Sabtu (3/8/2019), Gojek mengundang kurang lebih 2.000 mitra untuk mengganti atribut miliknya dengan logo baru Gojek.

Delly Nugraha menjelaskan jika alasan ganti logo ini merupakan ekspresi tanda untuk menghargai evolusi Gojek hingga kini menjadi perusahaan besar dan terkemuka di Asia Tenggara.

Festival Apresiasi Mitra Gojek. (Suara.com/Cesar Uji Tawakal)

Memperkenalkan logo anyarnya, Delly Nugraha menjelaskan jika bentuk logo baru ini terinspirasi dari ikon di peta yang jika diputar 180 derajat akan terlihat seperti tombol on dan off.

Jika dilihat dari atas, bagian bulat di tengah terlihat menyerupai bagian kepala driver. Sedangkan lingkaran tersebut terlihat seperti tangan driver yang tengah mengendarai sepeda motor.

Mengenai atribut anyar driver, dijelaskan bahwa bahan jaket driver ojol ini didesain dengan bahan terbaik dan sesuai dengan keinginan para driver ojol yang tergabung di Gojek.

Sudah anti air, jaket anyar para driver ini juga dilengkapi dengan reflektor yang akan menyala di kondisi minim cahaya. Selain itu di bagian kantong, jaket driver juga dilengkapi dengan banyak kantong yang makin aman dengan resleting.

Atribut lama Gojek. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Makin menarik, jaket driver juga dilengkapi dengan fentilasi udara di bagian bawah ketiak yang bisa dibuka untuk membuat driver tidak kepanasan saat mengenakan jaket. Untuk tipe jaket garuda super, disediakan hoodie yang dapat digunakan untuk melindungi bagian leher driver dari panas dan hujan.

Momen perkenalan logo dan atribut baru Gojek ini disambut meriah oleh para driver. Apalagi atribut baru ini dilengkapi dengan banyak perbaikan yang sangat dibutuhkan oleh para driver.

Maria, salah satu driver Gojek yang sudah 1 tahun bergabung ini menyampaikan rasa senangnya menyambut atribut baru dari Gojek untuk driver.

Maria, driver ojol asal Jogja. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

''Senang, karena Gojek memperbarui yang kemarin menjadi lebih baik, bangga lah. Yang baru ini lebih suka, lebih hangat..'' ujar Maria saat bertemu dengan tim HiTekno.

Atribut baru Gojek ini bisa didapatkan oleh para driver secara cicilan per-hari yang tidak lebih dari Rp 10.000 selama 40 hari. Nantinya, jaket anyar Gojek ini akan disediakan di beberapa lokasi. Khusus di Jogja, atribut baru Gojek ini bisa didapatkan di kantor resmi Gojek di Jogja.

Jogja menjadi salah satu dari enam kota yang disambangi Gojek bersama Festival Apresiasi Mitra yang sekaligus menjadi ajang perkenalan logo dan atribut baru Gojek.

BACA SELANJUTNYA

Cara Chatting di Aplikasi Gojek Seperti Syahnaz Adik Raffi Ahmad