Sabtu, 20 April 2024
Agung Pratnyawan : Selasa, 10 Desember 2019 | 14:04 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Gen Halilintar atau keluarga Halilintar, terkenal sebagai keluarga YouTuber. Kebanyang tidak jika selulur subscriber channel YouTube mereka dijumlahkan? 

Seperti diketahui masing-masing anggota keluarga Halilintar ini memiliki channel YouTube masing-masing.

Dari Atta Halilintar si anak sulung, hingga anak bungsu Gen Halilintar masing-masing punya channel YouTube sendiri.

Hebatnya lagi, jumlah subscriber masing-masing channel ini tidaklah sedikit. Bahkan paling sedikit saja tembus 1 juta subscriber.

Dimulai dari Atta Halilintar, yang saat ini jadi channel YouTube dengan subscriber terbanyak di Indonesia bahkan di Asia. Atta Halilintar memiliki 20,1 juta subscriber.

Lalu disusul channel YouTube utama keluarga Halilintar, Gen Halilintar. Chanel YouTube ini berhasil mendapatkan jumlah subscriber hingga 12,8 juta.

Kemudian channel YouTube Milik Saiih Halilintar yang mendapatkan 9 juta subscriber. Disusul, Fateh Halilintar dengan 4,1 juta subscriber.

Keluarga Halilintar. (Instagram/genhalilintar)

Channel YouTube milik sang orangtua, Halilintar Lenggogeni mendapatkan 3,2 juta subscriber. Dan masih banyak channel masing-masing anaknya.

Pernah kebayang atau tidak menjumlahkan subscriber seluruh channel YouTube Gen Halilintar ini? Bakal dapat seberapa banyak?

Lebih jelasnya berikut ini daftarnya jumlah subscriber Keluarga Halilintar di YouTube saat berita ini ditulis.

GEN HALILINTAR: 12.800.000 subscriber
HALILINTAR LENGGOGENI: 3.240.000 subscriber
Abqariyyah Halilintar: 1.410.000 subscriber
SALEHA HALILINTAR: 1.680.000 subscriber
Sajidah Halilintar: 1.460.000 subscriber
Thariq Halilintar: 2.960.000 subscriber
SAAIHALILINTAR: 9.090.000 subscriber
MUNTAZ HALILINTAR: 2.350.000 subscriber
Sohwa Halilintar: 2.410.000 subscriber
FATIMAH HALILINTAR: 2.490.000 subscriber
FATEH HALILINTAR: 4.110.000 subscriber
QAHTAN HALILINTAR: 2.570.000 subscriber
Atta Halilintar: 20.100.000 subscriber

Secara kasar jika semua angka di atas dijumlahkan bisa menghasilkan 66.670.000 alias 66,67 juta subscriber, jumlah yang tidak sedikit untuk channel YouTube.

Channel YouTube keluarga Halilintar. (YouTube/ GEN HALILINTAR)

Jumlah penduduk Jawa Barat (2018) mencapai 48,68 juta jiwa, sedangkan Banten (2018) mencapai 12,7 juta jiwa. Jika jumlah penduduk Jawa Barat dan Banten dijumlahkan, hanya 61,38 juta jiwa.

Total penduduk Jawa Barta ditambah Banten saja masih kalah banyak dari total subscriber keluarga Halilintar.

Namun penjumlahan subscriber Keluarga Halilintar ini masih secara kasar. Karena pastinya ada yang subscribe lebih dari satu channel YouTube di atas.

BACA SELANJUTNYA

Siapa Frost Diamond? Youtuber Indonesia dengan Penghasilan Tertinggi