Jum'at, 26 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 31 Januari 2020 | 15:23 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Sebuah aksi pencurian menarik perhatian netizen hingga viral di media sosial. Pasalnya barang yang dicuri bukan sembarangan.

Pencurian tak biasa ini terjadi di Jalan Gowongan Lor, Yogyakarta. Pelaku nekat mencuri tutup gorong-gorong di pinggir jalan.

Dalam unggahan yang dibagikan akun Ryans Cf di grup Info Cegatan Jogja, tampak seorang pria paruh baya mencongkel lempeng besi tutup gorong-gorong yang berada di pinggir jalan.

Dari tangkapan video CCTV milik sebuah tempat makan, terlihat pria yang mengenakan kaus orange dengan mengenakan helm terlihat berusaha membongkar lempengan besi yang digunakan untuk menutup gorong-gorong.

Aksi pencuri yang viral di media sosial tersebut tergolong nekat lantaran dilakukan pada siang bolong.

Setelah berhasil mencongkel, pria tersebut langsung kabur menggunakan sepeda motor.

Dari unggahan video lainnya, lubang yang ditinggalkan setelah tutup gorong-gorong dicuri hampir membuat celaka sejumlah pengendara.

Aksi pencurian tutup gorong-gorong di Jalan Gowongan, Jogja terekam CCTV, Jumat (31/1/2020). [Info Cegatan Jogja / Facebook]

Seorang pengemudi becak bahkan hampir terjungkal akibat salah satu ban becaknya terperosok ke dalam lubang tersebut.

Unggahan itupun membuat geram sejumlah netizen.

"Masa seperti itu diambil, bikin berlubang jalannya dan membahayakan pengguna jalan. Ya Allah semoga segera sadar orang itu," tulis Sumaryanto.

"Dosanya dobel dobel itu, mencuri menyusahkan orang mencelakakan orang," kata Harun Alrosyid Warungboto.

"Sudah mencuri plus mencelakakan orang lain, dasar!" kata Stephan Gaban Kurniawan.

"Azab pencuri tutup gorong-gorong meninggal tercebur di got," kata Wita Riani.

Itulah aksi nekat pencurian tutup gorong-gorong yang viral di media sosial karena bikin netizen geram. (SuaraJogja.id/ Galih Priatmojo).

BACA SELANJUTNYA

Viral Pasutri Curi 5 Ponsel Milik Pengunjung PRJ, Endingnya Ketahuan dan Ditangkap Polisi