Selasa, 23 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Senin, 15 Juni 2020 | 16:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Siapa yang tak mengenal kartun asal Malaysia, Upin dan Ipin yang telah menjadi ikon budaya bagi negara tersebut. Kini keduanya baru saja merayakan Diaomond Play Button pertamanya dari YouTube setelah 10 juta subscribers yang diperoleh.

Ikon animasi kembar ini memiliki pengikut dalam jumlah yang besar di dalam negeri maupun di luar negeri.

Kartun animasi yang menceritakan tokoh utama dua anak Malaysia yang duduk di bangku TK dan menceritakan kehidupan sehari-harinya di rumah yang penuh pesan dari nenek dan kakaknya.

Serta pengalaman keduanya saat bersekolah dan memiliki sahabat dari beragam budaya dan karakter yang cocok ditonton bersama keluarga.

Dilansir dari laman Mashable, bahkan pada tahun 2019 lalu, animasi terbaru Upin & Ipin: The Lone Gibbon Kris masuk dalam daftar nominasi Oscar 2020 bersaing dengan Toy Story 4 dan Frozen 2 Disney.

Raih Diamond Play Button. (Facebook/ Upin & Ipin official)

Belum lama ini animasi yang diproduksi oleh Les 'Copaque Production ini mendapatkan Diamond Button pertamanya karena telah mencapai 10 juta subscriber di YouTube.

Tak hanya itu, Les 'Copaque Production juga menjadi channel YouTube Malaysia yang mencapai angka sebesar itu dan mencetak sejarah.

Kegembiraan tersebut diunggah di media sosial Facebook Les 'Copaque Production dan berbagi bersama para pengikutnya.

YouTube sendiri memang sering memberikan penghargaan pada para creatornya yang mencapai angka-angka tertentu untuk mendapatkan play button ini.

Penghargaan tersebut diawali dengan Silver Play Button dengan 100.000 subscriber, lalu Gold Play Button dengan 1 juta susbscribers, Diaomond Play Button dengan 10 juta subscibers, Custom Play Button dengan 50 juta subcribers dan terakhir Red Diamond Play Button jika sudah mencapai 100 juta susbcribers.

Hingga saat ini, hanya dua channel YouTube yang mendapatkan pernghargaan tertinggi yang diraih oleh channel T-Series dan PewDiePie.

BACA SELANJUTNYA

Channel YouTube Raditya Dika Kena Hack, Jadi Live Elon Musk?