Hitekno.com - Video TikTok seorang adik yang mengungkap isi history YouTube kakaknya baru-baru ini menjadi viral di Instagram. Bikin terkejut, isi history YouTube ini langsung mencuri perhatian netizen usai diunggah.
Unggahan mengenai history YouTube kakak yang diungkap sang adik ini menjadi viral di Instagram usai diunggah akun @akucewek.id pada Rabu (14/10/2020) lalu.
''Dendam seorang kakak'' tulis caption dalam unggahan @akucewek.id ini.
Dalam unggahan tersebut, adik ini menyebut bahwa dirinya baru saja secara tidak sengaja membuka YouTube sang kakak. Dirinya lalu dibuat terkejut membaca history YouTube kakaknya tersebut.
Dari history YouTube tersebut, nampak si kakak mencari beberapa video musik dan game PUBG Mobile. Namun, bukan hanya itu, sang kakak juga mencari beberapa tutorial unik untuk menanggapi sang adik.
Beberapa hal yang dicari oleh si kakak adalah cara menyayangi adik, cara membuang adik, cara memeluk adik, hingga cara berbaikan dengan adik.
Entah apa yang membuat si kakak memutuskan mencari beberapa tutorial ini di YouTube, namun usai unggahan mengenai history YouTube ini viral di Instagram, berbagai komentar lalu diberikan oleh netizen.
''Bengek bagian cara membuang adik biar nggak ketahuan orangtua'' balas netizen dengan akun @a.sy.w.
''Ih lucu banget pas bagian cara peluk adik, se-sweet itu'' komentar pemilik akun @kimyugiii.
''Menangis'' ungkap netizen dengan akun @melannsf.
Baca Juga:
Lihat Makhluk Penjaga Klinik Ini, Bikin Netizen Gemas
Viral di Instagram, unggahan mengenai history YouTube kakak yang bikin adik terkejut ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 14 ribu kali dan mengumpulkan berbagai komentar netizen dalam waktu singkat.
Berita Terkait
Berita Terkini
-
Kolaborasi Manusia dan Mesin, Local Media Community Gelar Workshop Google AI
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Picu Polemik, Publik Soroti Risiko Kebocoran Data Pribadi
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Dinilai Berisiko, Pakar Ingatkan Ancaman Privasi dan Penyalahgunaan Data
-
5 Fakta BONDS, Perangkat Pemanas Tembakau dengan Inovasi Teknologi Baru
-
Keamanan Registrasi SIM dengan Face Recognition Masih Dipertanyakan Jelang 2026