Jum'at, 26 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Kamis, 12 November 2020 | 17:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Gelaran Shopee 11.11 memang baru saja usai. Banyak peminat seperti bulan-bulan berikutnya, netizen belum lama ini mengungkap aksi sekelompok pria yang menggunakan cara khusus untuk memborong berbagai produk dalam masa promo Shopee tersebut.

Video sejumlah pria yang berburu barang dalam promo Shopee 11.11 ini diunggah @txtdarionlshop pada Kamis (12/11/2020) lalu dan langsung menjadi viral di Twitter.

Dalam video berdurasi 1 menit 10 detik tersebut, nampak sekelompok pria yang berada di sebuah ruangan. Mengandalkan laptop dengan tools khusus, pria-pria ini rupanya sedang dalam usaha untuk berburu barang di masa promo Shopee 11.11.

Mengandalkan tools khusus untuk bersaing dengan ribuan pengguna Shopee lainnya di masa flash sale e-commerce ini, pria-pria tersebut bersorak girang usai berhasil mendapat sejumlah barang tanpa usaha berlebihan.

Padahal dalam ketentuan yang sudah dibuat oleh pihak Shopee, aksi manipulasi data seperti ini jelas saja sudah dilarang dan tidak disarankan untuk dilakukan.

Pemakaian tools khusus saat flash sale Shopee 11.11. (twitter/txtdarionlshop)

"Kalau gini mah, ntar 12.12 berikutnya orang-orang udah pada malas ikutan" tulis cuitan akun @txtdarionlshop.

Sejak diunggah, video aksi curang pria-pria yang ikut Shopee 11.11 ini langsung saja mendapat berbagai komentar dari netizen yang menyayangkan aksi tersebut.

"Sudahlah, besok nggak mau bela-belain nahan ngantuk, ternyata lawanku bot" balas netizen dengan akun @carelesslyaf.

"Sudah malas ikutan flash sale, nggak bakalan dapat juga kalau manual pakai aplikasi" komentar pemilik akun @SamSoegi.

"Pengen tak hiiiiih" ungkap netizen dengan akun Twitter @rechannnnnnnn.

Tidak diketahui dengan pasti mengenai penanganan kejadian ini di flash sale Shopee 11.11 ini. Namun, beberapa netizen menyebut bahwa pihak Shopee telah membatalkan orderan dari oknum-oknum yang melakukan aksi curang tersebut.

BACA SELANJUTNYA

7 Rekomendasi PC Gaming Terbaik dan Termurah