Kamis, 25 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Senin, 14 Juni 2021 | 13:12 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Biasanya kulit merek tas branded berbahan dasar kulit hewan kualitas tinggi yang membuat tas tersebut terlihat mahal. Tetapi beda dengan seniman satu ini yang membuat tas dari sayuran.

Ya, melansir dari laman Hypebeast, Senin (14/6/2021) belum lama ini publik dibuat takjub oleh karya salah seorang seniman handal bernama Ben Denzer.

Pasalnya, Ben menyulap tas mahal jenis Birikin milik Hermes menjadi berpenampilan tak biasa dengan bahan dasar sayuran dan juga buah.

Padahal, biasanya tas Birkin dari Hermes ini terbuat dari bahan kulit buaya yang begitu mewah.

Bukan Kulit Hewan, Seniman Ini Buat Tas Hermes dari Sayuran dan Buah. (Instagram/@bdenzer)

Brand Hermes sendiri seperti yang kita ketahui merupakan merek Perancis dengan produk unggulan dan mewah mereka seperti pakaian hingga tas.

Motif dari tas Hermes sayuran karya Ben Denzer tersebut dibuat dari asparagus segar dengan teknin unik.

Lalu ada juga tas keluaran Hermes hasil karya Ben Denzel yang terbuat dari buah apel.

Kendati menggunakan satu jenis buah dan sayur, namun hasil karya tas buatan Ben tampak begitu nyata dan persis dengan aslinya.

Karya unik tas Hermes dari sayur dan buah ini juga sempat dipamerkan oleh Ben Denzer melalui akun Instagramnya yakni @bdenzer beberapa waktu yang lalu.

"Tiga tas Birkin sayur untuk @hermes + gambar di balik layar dan buah-buahan,"tulis Ben pada foto tas yang diunggah.

Sayang sekali, ternyata karya seni buatan Ben Denzer ini tidak dijual. Tas Hermes dari sayur dan buah ini hanya sebuah proyek dari Ben bersama dengan brand ternama tersebut. (Suara.com/Arendya Nariswari)

BACA SELANJUTNYA

Apa Saja Macam Buah Iblis yang Ada di One Piece?