Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Spotify telah resmi memperkenalkan live audio dengan nama Greenroom, hadir ke platform Android dan iOS. Fitur ini dihadirkan sebagai pesaing aplikasi Clubhouse yang sempat populer.
Greenroom memiliki fitur seperti Clubhouse, memungkinkan pengguna untuk berdiskusi secara langsung melalui audio. Dalam room, mereka bebas untuk membahas berbagai hal.
Mengutip The Verge, Kamis (17/6/2021), aplikasi ini dibuat dari Locker Room yang dimiliki pengembang Betty Labs. Aplikasi ini telah diakuisisi oleh Spotify sejak Maret lalu.
Saat itu, Locker Room hanya berfokus pada konten olahraga. Dengan diakuisisi Spotify, pengguna lama kini akan mendapatkan topik pembicaraan lebih banyak karena tidak sebatas konten olahraga lagi.
Baca Juga
Perubahan lainnya yang dihadirkan Spotify adalah tampilan visual. Kini aplikasi tersebut menampilkan latar belakang hijau hitam yang mirip Spotify. Tak lupa juga ada logo dan font baru yang dikenalkan di Greenroom.
Untuk segi fungsionalitas, aplikasi juga menampilkan data rekaman yang sudah dibuat kreator dalam room. Hal ini sama dengan fungsi yang ada di podcast Spotify.
Pengguna baru dapat langsung menggunakan Greenroom lewat login langsung dari akun Spotify mereka. Tampilan awal akan mengarahkan untuk memilih minat dari berbagai topik seperti genre musik ataupun tim olahraga.
Selain itu, Spotify juga akan memberikan kompensasi ke kreator konten apabila room miliknya populer dan diminati banyak orang. Namun masih belum jelas berapa banyak bonus yang akan dikeluarkan Spotify.
Dengan ini, Spotify bergabung dengan beberapa aplikasi yang memiliki fitur audio-live seperti Clubhouse, Twitter Spaces, LinkedIn, Reddit, dan Discord yang sebelumnya menghadirkan fitur serupa.
Akankah Greenroom dari Spotify ini bisa menyaingi fitur live audio serupa aplikasi Clubhouse yang sempat populer? (Suara.com/ Dicky Prastya).
Terkini
- Kisah Umar, Bocah Yatim yang Ingin Bertemu Ariel NOAH
- Raisa Ungkap Alasan Jarang Posting Wajah Anak di Sosial Media
- Bermodal Pistol Nintendo Jadul, Orang Ini Sukses Merampok Toko tetapi Akhirnya Diringkus
- Pakar Keamanan Siber Temukan Celah di Sistem Centang Biru Baru Gmail
- Lagu Yellow Versi Aldi Taher Jadi Backsound Unggahan Kapolri, Netizen Girang
- Mie Kotak Viral Lagi di TikTok, Anak 90an Nostalgia
- Cara Menggunakan Kalkulator Tanggal Jadian untuk Menghitung Lama Pacaran
- 4 Situs Kalkulator Berat Badan Ideal, Tersedia untuk Pria dan Wanita
- IndiHome Mau Merger ke Telkomsel? Begini Faktanya
- Live TikTok dapat Rp 1 Miliar, Inara Rusli Bingung Cara Cairkan Uangnya
Berita Terkait
-
Cara Mengunci Aplikasi WhatsApp di HP iPhone dan Android
-
Cara Melacak Nomor HP Tidak Dikenal dengan TrueCaller
-
Cara Menampilkan Lirik di Spotify, Mudah Bisa di HP dan PC
-
Nia Ramadhani Ungkap Biaya Jajan di Aplikasi Online, Totalnya Bikin Melongo!
-
Bisa Curi Data Rahasia, 10 Aplikasi Mencurigakan Ini Wajib Dihapus
-
8 Fitur WhatsApp yang Meningkatkan Keamanan Pengguna
-
Link Ini Bisa Bikin WhatsApp Crash, Bikin Resah Pengguna
-
Q1 2023, Pengguna Nanovest Tumbuh Seiring Market Saham AS dan Aset Kripto
-
Cara Mencari Judul Lagu Lewat Suara di Android dan iOS
-
ChatGPT Sampai di India, Pengguna Keluhkan Baterai Boros dan HP Panas