Sabtu, 20 April 2024
Amelia Prisilia : Sabtu, 09 Juli 2022 | 18:25 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Spanduk sebuah gerobak gorengan yang viral belum lama ini mencuri perhatian netizen terutama para pecinta anime. Diunggah ke Instagram, netizen lalu mengaku dibuat penasaran dengan lokasi gerobak tersebut berada.

Video gerobak gorengan yang bikin pecinta anime penasaran ini diunggah oleh akun @one.piece.id dan menjadi viral di Instagram pada Minggu (26/6/2022) lalu.

Dalam video yang dibagikan ini, si penjual dengan sengaja membuat spanduk dengan menggunakan konsep anime populer One Piece. Tidak main-main, spanduk tersebut bertuliskan pesan bahwa ayah Luffy dari anime tersebut pernah makan goreng ini.

''Ini teh di mana? Sejak kapan Roger makan gorengan?'' tulis caption unggahan.

Setelah diunggah dan menjadi viral di Instagram, video tulisan di spanduk gerobak gorengan yang bikin pecinta anime penasaran ini lalu menuai berbagai komentar dari netizen.

Tulisan di spanduk gorengan. (instagram/one.piece.id)

''Luffy dan Roger pernah makan di sini'' tulis salah satu pengguna Instagram.

''Ternyata sebagian One Piece ada di sini'' balas netizen.

''Biar cepat jadi bajak laut, makan di sini'' komentar akun lainnya.

''New theory: Mamanya Luffy sebenarnya penjual gorengan'' ungkap netizen.

Setelah diunggah, video tulisan di spanduk gerobak gorengan ini lalu telah mendapat lebih dari 48 ribu likes dan ratusan komentar dari netizen usai menjadi viral di Instagram beberapa waktu yang lalu.

BACA SELANJUTNYA

Nostalgia Foto Pasangan Favorit Remaja Tahun 1980, Onky Alexander dan Meriam Bellina Bikin Netizen Kesengsem