Jum'at, 26 April 2024
Agung Pratnyawan : Rabu, 12 Oktober 2022 | 18:32 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Cara mengganti nama email ini mudah kamu kalukan, bisa menggunakan laptop maupun HP. Ikuti tutorial yang telah dirangkum tim HiTekno.com di bawah ini bagaimana mengganti nama email dengan mudah.

Sebagai diketahui, ada sejumlah alasan yang membuat seseorang ingin mengganti alamat email. Adapun salah satu alasannya yaitu karena ganti perangkat baru.

Lantas, bagaimana cara mengganti nama email dengan mudah? 

Diketahui, keberadaan akun Gmail mempunyai sejumlah fungsi penting bagi penggunanya. Salah satu fungsinya yaitu untuk mengakses Google Play Store maupun Apple App Store.

Jika tidak menggunakan akun gmail, maka todak bisa akses Google Play Store maupun Apple App Store.

Oleh karena itu, setiap perangkat atau smartphone membutuhkan akun Gmail. Namun, bagaimana jika ada pengguna yang ingin mengganti nama email?

Untuk ganti nama email ini ada beberapa cara. Untuk selengkapnya, berikut ini cara mengganti nama email yang perlu diketahui.

1. Cara Pertama

  • Buka menu setting smartphone kamu
  • Lalu, klik menu Account dan pilih Google
  • Kemudian pilih nama akun yang ingin diganti, lalu klik Remove Account
  • Setelah itu, kembali pada menu Gmail, lalu login menggunakan nama akun yang lain

Ilustrasi email. (Pixabay/Rawpixel)

2. Cara kedua

Selain cara di atas, kamu juga bisa menggunakan langkah lainnya untuk ganti nama email. Adapun caranya seperti di bawah ini:

  • Pertama, buka menu setting di smartphone kamu, lalu pilih Aplication Manager
  • Kemudian, cari Google Apps dan pilih clear data
  • Lalu akan muncul notifikasi peringatan "all information yo’ve saved in this application will be deleted permanently", kamu bisa klik "OK".
  • Selanjutnya, kamu bisa buka Gmail kembali dan login menggunakan nama email baru.

3. Cara ketiga 

Untuk cara ketiaga ini hanya bisa digunakan melalui perangkat komputer atau laptop. Simak berikut ini caranya: 

  • Buka Gmail di komputer atau laptop
  • Di bagian kanan atas, tekan tombol 'setelan'
  • Lalu pilih 'Akun dan Impor" atau 'Akun'
  • Kemudian akan muncul perintah 'kirim email sebagai', lalu pilih 'Edit Info'.
  • Selanjutnya masukan nama yang ingin ditampilkan saat akan kirim email
  • Setelah itu, klik 'Simpan Perubahan' dan kamu sudah bisa menggunakan nama email baru

Jika kamu tak bisa mengganti nama email setelah beberapa kali melakukan percobaan, ada beberapa hal penyebabnya, dua di antaranya seperti berikut ini:

  • Lamu berulang kali mengubah nama email
  • Menggunakan akun Google Suite karena admin tidak memberi izin mengganti nama email 

Itulah bagaimana cara mengganti nama email dengan mudah lengkap cara-caranya. Manfaatkan tutorial di atas dengan baik. (Suara.com/ Ulil Azmi)

BACA SELANJUTNYA

Pakar Keamanan Siber Temukan Celah di Sistem Centang Biru Baru Gmail