Rabu, 01 Mei 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Rabu, 26 Oktober 2022 | 16:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Foto jadul dapat memperlihatkan berbagai macam budaya yang pernah ada di Tanah Air. Sebuah foto lawas mengenai penari di Jawa ini sukses menarik perhatian netizen.

Akun fanspage Facebook Lintasan Sejarah Indonesia membagikan foto hitam putih yang memperlihatkan sepasang penari.

Foto lawas ini diperkirakan direkam pada kisaran tahun 1925 hingga 1940. "Sepasang penari di Pulau Jawa sedang mempraktikkan sebuah adegan, antara tahun 1925-1940," bunyi keterangan pada foto.

Fanspage tersebut mengunggah sebuah arsip online yang tersimpan di Leiden University Libraries. Kita bisa melihat wanita dan pria yang menari pada sebuah tempat lapang.

Mereka mengenakan jarit batik dan menari dengan selendang. Keduanya nampak menari di atas rerumputan tanpa memakai alas kaki.

Foto jadul penari di Jawa tahun 1920 hingga 1940. (Leiden University via Facebook Lintasan Sejarah Indonesia)

Postingan foto jadul ini menarik perhatian netizen setelah memperoleh 7.900 tanda suka dan dibagikan lebih dari 120 kali.

Tak sedikit netizen memuji paras cantik dari sang penari wanita. Terdapat lebih dari 150 foto di Leiden University Libraries yang menampilkan para penari Jawa pada tahun 1920 hingga 1970-an.

Ratusan foto lain di situs perpustakaan online itu menampakkan para penari yang berasal dari Bali. Kebanyakan dari mereka tampil di acara penting untuk menyambut tamu atau acara seromonial.

Foto jadul penari di Jawa tahun 1920 hingga 1940. (Leiden University via Facebook Lintasan Sejarah Indonesia)

Foto lawas mengenai penari Bali di tahun 1920 dan 1930-an sebelumnya juga berhasil menarik perhatian netizen.

Sebagian netizen turut memuji bahwa para penari itu berpenampilan anggun dan cantik. Unggahan foto lawas tersebut mendapat beragam komentar dari netizen.

"Heran ya sama orang-orang zaman dulu, pada cantik-cantik. Kenapa lahirnya nggak nunggu saya ya," kata Be** Bu**man.

Foto jadul penari Bali tahun 1935. (Leiden University Libraries)

"Ceweknya langsing banget. Kalau sekarang zamannya cewek gemoy," tulis Yadi**s P**.

"Ya ampun, penari wanitanya cantik banget," puji Sh**e.

"Tahun segitu memakai busana rapi dan diabadikan lewat tentu mereka bukan orang biasa," pendapat Wi** Di**ngso.

Itulah tadi foto jadul penari di Jawa pada tahun 1920-an yang menarik perhatian netizen, bagaimana pendapat kalian?

BACA SELANJUTNYA

Rendy Kjaernett Bilang Ia Mencintai Orang yang Tepat di Waktu yang Salah, Langsung Diceramahi Netizen