Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Seseorang perlu berjuang keras untuk menggapai impiannya sendiri. Sebuah video mengenai seorang jenderal bintang satu yang pulang kampung ini sukses menarik perhatian netizen.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @al_arifblora2 merekam momen saat seorang petinggi kepolisian pulang kampung ke Blora, Jawa Tengah.
Sosok yang mengunjungi sebuah kampung di Blora ini adalah Brigjen Pol Mardiyono. Video menampilkan momen saat Kasespimma Sespim Lemdiklat Polri Brigjen Mardiyono menyalami warga di sana.
Terdapat beberapa orang yang menangis terenyuh saat menyambut jenderal bintang satu tersebut.
Baca Juga
"Ketika sang jenderal pulang kampung Ke Blora. Warga tak menyangka anak kecil yang dulu sering jualan bubur untuk membantu orang tuanya kini telah menjadi seorang Jendral. Para tetangga pun menangis terharu. Brigjen Pol Mardiyono pulang kampung," tulis @al_arifblora2.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 3 juta kali dan memperoleh 170 ribu tanda suka. Video lain menampilkan kesaksian seorang tetangga yang mengetahui masa kecil Brigjen Pol Mardiyono.
Tetangga tersebut menceritakan perjuangan masa kecil Mardiyono sembari menampilkan raut wajah terharu.
"Mulakno saiki dadi wong dadi. Rekasa mbiyen. Wah ya Allah, rekoso tenan. Gawe bubur, dodol dolanan ben iso oleh duit. Wah tahun piro kui, oh 80-an. (Makanya sekarang sudah menjadi orang sukses. Dulu pernah prihatin. Wah ya Allah, benar-benar prihatin dulu. Buat bubur, jual mainan biar dapat uang. Tahun berapa ya itu, oh iya, 80-an," kata seorang wanita di dalam video.
Rupanya jenderal bintang satu itu pernah berjualan bubur untuk membantu perekonomian keluarga.
Postingan video viral mengenai momen jenderal bintang satu saat pulang tersebut mendapat beragam komentar dari netizen.
"Dilihat dari wajah nenek itu, meskipun bukan orangtuanya. Beliau pasti bangga dengan keberhasilan sang jenderal. Sehat selalu Jenderal Mardiyono," kata @z**z*e.
"Tetap rendah hati pak jenderal," balas @yuli**driy**ni.
"Biasanya orang yang sederhana dari kecil besarnya pada sukses," komentar @ig**ku**ner.
"Ah, jadi terharu dengar ceritanya," ungkap @b**e*ef.
"Semoga pak jenderal kelak bisa dapat bintang empat," doa @fot**ll**r. Postingan video viral mengenai momen jenderal bintang satu yang pulang kampung tersebut bisa dilihat melalui LINK INI.
Terkini
- Dell Technologies: Demokratisasi Kecerdasan Buatan, Ekspansi Edge Modern, dan Peran Penting Zero Trust
- Memahami Pentingnya Keamanan dan Penyalahgunaan Data
- Hasil Studi Cloudflare, Indonesia Rugi Rp 15 Miliar akibat Insiden Keamanan Siber
- 10 Istilah AI yang Harus Diketahui
- Inovasi AI Nokia, Manfaatkan Natural Language Processing Lebih Lanjut
- Ekspansi Bespin Global di Indonesia, Bidik Pasar Cloud dan Generatif AI
- Hanya 17 Persen Organisasi Asia Pasifik Telah Efektif Berinovasi
- Keunggulan Mesin Motor Berteknologi Karburator dalam Modifikasi
- Gojek Luncurkan Jaket Baru, Berharap Bisa Memperkuat Semangat Gotong Royong
- Indonesia Privacy and Security Summit 2023: Tantangan Implementasi UU Pelindungan Data Pribadi
Berita Terkait
-
Viral Video Mahasiswi KKN yang Diusir Warga Akhirnya Minta Maaf, Malah Kena Nyinyir Netizen
-
Gempa M 6.4 Guncang Yogyakarta, Langsung Diikuti Beberapa Gempa Susulan
-
Viral Jamaah Wanita Ribut Saat Salat Idul Adha hingga Jambak-jambakan, Diduga Gegara Hal ini
-
Netizen Tuding Dirinya Terkena Star Syndrome, Begini Respons Inara Rusli
-
Viral Abizar Nyanyi Lagu dengan Suara Mirip Uje, Umi Pipik Doakan Ini
-
Nia Ramadhani Ngaku Punya Penampilan Awet Muda, Netizen Beri Komentar Nyinyir Begini
-
Viral Pasutri Curi 5 Ponsel Milik Pengunjung PRJ, Endingnya Ketahuan dan Ditangkap Polisi
-
Rendy Kjaernett Bilang Ia Mencintai Orang yang Tepat di Waktu yang Salah, Langsung Diceramahi Netizen
-
Ummi Pipik Masih Pakai Cadar Meski Jadi BA, Netizen Sentil Inara Rusli
-
Viral Foto Rendy Kjaernett Makan Mi Bareng Wanita Misterius, Netizen: Jelas Si Syahnaz