Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Kaesang Pangarep baru saja membandingkan momen dirinya dan sang kakak, Gibran Rakabuming ketika dicium. Dalam cuitan ini, putra bungsu Jokowi mengunggah foto dirinya bersama sang istri, Erina Gudono di momen lebaran. Di sisi lain, dirinya mengunggah foto Gibran Rakabuming ketika disosor bapak-bapak berkumis.
Hal ini bermula saat Kaesang Pangarep membalas keusilan sang kakak, Gibran Rakabuming Raka yang mengunggah foto saat menuangkan ketupat ke Prabowo Subianto. Dirinya lalu membongkar lagi aib Gibran Rakabuming saat dicium bapak-bapak.
Diketahui beberapa waktu lalu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengunggah momen lebaran saat menjamu tamu Menhan Prabowo Subianto di kediaman Jokowi.
Di momen itu, Gibran mengunggah momen ketika sang adik Kaesang Pangarep menuangkan ketupat kepada Prabowo Subianto. Unggahan itu pun ramai menuai komentar netizen yang menyentil soal isu Kaesang jadi calon walikota Depok.
Baca Juga
Tak ingin kalah, suami Erina Gudono itupun membalas unggahan sang kakak dengan membongkar kembali aibnya saat dicium bapak-bapak. Tak tanggung-tanggung, Kaesang bahkan membalasnya dengan ulti dimana ia menyandingkan foto ciuman itu dengan fotonya saat mencium pipi Erina Gudono.
"Hehe," tulis keterangan unggahannya seperti dikutip Minggu (23/4/2023).
Sontak saja unggahan itu langsung mengundang beragam komentar netizen. Tak sedikit yang mentertawakan momen ketika Gibran dicium bapak-bapak tersebut.
"Salfok ke si bapak," kata ndeyy.
"Hahahaha lucu banget sial," tulis odrey.
"Sudah saya kawal ketat mas jagain dr emak-emak malah bapak-bapak yang nyosor," kata otonk.
"Tertjium mesra," tulis kebab turki.
"Hahaha parah si ini parah bikin ngakak," kata inishine.
Terkini
- Profil dan Biodata Codebluuuu Tiktok yang Viral Ribut dengan Farida Nurhan
- Capai 100 Juta Pengguna, Zoho Perkuat Memperkuat Pertumbuhan Bisnis Kawasan Asia Pasifik
- Registrasi Local Media Summit 2023 Telah Dibuka, Pertemuan Tahunan Media Lokal se-Indonesia
- Sinergi Exabytes Indonesia dan EasyStore Targetkan 5.000 UMKM
- Grab Indonesia dan OVO Donasikan Rp 1,5 Miliar untuk Berbagai Komunitas
- Fitur utama Batoto, Aplikasi Baca Komik Seru
- Layanan Hemat, Upaya Gojek Perluas Pasar sekaligus Dorong Peluang Pendapatan Mitra
- Apa yang Ditawarkan JKIND di GIIAS 2023?
- Telco X: "X" terbaru yang dibawa Elon Musk ke Indonesia?
- Bagaimana Staffinc Suite Bantu Ariston Optimalkan Promosi Penjualan
Berita Terkait
-
6 Trik Rahasia Foto Malam Hari dengan Vivo V27 Series
-
Smartfren Gelar Kompetisi Fotografi Jurnalistik Menyatukan yang Berbeda
-
Ditanya Apakah Anak Presiden Pernah Ditilang Gak? Ini Jawaban Kaesang Pangarep
-
Cara Membuat Kolase Foto dengan Fotojet, Praktis dan Cepat
-
3 Cara Membuat Kolase Foto Online, Mudah Tanpa Aplikasi Tambahan
-
Lihat Foto Jadul Siswi Belanda dan Indonesia, Netizen Malah Teringat Suzzanna
-
Cara Edit Foto Cewek Korea Pakai AI yang Viral dan Jadi Tren Sekarang
-
Niat Kampanye Malah Dirusak Erina Gudono, Kaesang Pangarep: Kok Malah Dijelek-jelekin Toh?
-
Jan Ethes Jadi Player Escort Emi Martinez di Laga Indonesia vs Argentina, Cuitan Gibran Rakabuming Jadi Sorotan
-
Sedang Kampanye, Erina Gudono Malah Bongkar Aib Kaesang Pangarep