Senin, 29 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Kamis, 06 Desember 2018 | 14:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Unggahan akun @sasisudibyo pada Minggu (02/12/2018) menjadi viral di Twitter. Dalam unggahan tersebut, dirinya mencoba menemukan identitas dari seorang pria incerannya yang tidak sengaja ia temui di stasiun.

''Halo mas2 lucuk di stasiun Duri. Kamu namanya siapa?'' tulisnya lengkap dengan foto candid pria tersebut.

Dalam foto terlihat pria ini sedang berdiri di tengah kerumunan penumpang yang sedang menanti kereta tiba. Mengenakan kacamata dan tas ransel yang ditempatkan di bagian depan, pria ini tampak tidak menyadari jika dirinya sedang difoto oleh pemilik akun @sasisudibyo.

Setelah diunggah dan menajadi viral, beberapa netizen ada yang pro dan kontra dengan cuitan ini. Beberapa merasa jika aksi pemilik akun ini terlalu ekstrem dan seolah seperti paparazzi yang sedang membuntuti targetnya.

''ya emang creepy mba :( mungkin situ ga menyalahgunakan tp namanya ngambil foto diem diem itu ga baik, ga sopan, ga keren. q mau motret tema street photography aja ga bisa sembarangan :('' tulis netizen pemilik akun @yoitsferris.

Netizen twitter temukan pria ini. (twitter/sasisudibyo)

Walaupun begitu, @sasisudibyo mengaku jika dirinya setuju dan menerima jika ada orang yang membagikan foto orang lain saat secara tidak sengaja bertemu.

''Mulai rame yang bilang "horror ih, serem, paparazzi" Yo piye, nggoleki wong mosok fotone kon ditempeli sticker? :( Aku gapernah bacot sih kalo ada mas2 yang foto mbak2 yang ga sengaja ketemu & nyari orangnya di social media. Lagian kalo ketemu juga belom tentu orangnya mau'' tulis @sasisudibyo.

Selain ada yang kontra dengan aksinya ini, beberapa netizen juga menyampaikan komentar dan mendoakan agar @sasisudibyo bisa bertemu dengan pria incerannya ini.

''Ku bantu ritwit Mbak Sas, moga dipertemukan'' tulis @claudiarmdhni.

''Twitter please do your magic, jangan nih mbak? '' komentar netizen dengan akun @istichhh.

Benar saja, Twitter benar-benar menunjukan magic-nya. Seorang netizen akhirnya menemukan nama dari pria tersebut.

Netizen dengan akun @salwanovi langsung mengkonfirmasi foto tersebut ke pria yang fotonya viral di Twitter.

''Sepertinya aku kenal mbak, aan namanya'' tulis @salwanovi.

Netizen twitter temukan pria ini. (twitter/salwanovi)

Melalui pesan singkat WhatsApp, pria bernama lengkap Hassanudin ini mengkonfirmasi jika pria dalam foto tersebut adalah dirinya.

Mengenai kelanjutan keduanya, pemilik akun @sasisudibyo mengaku jika dirinya tidak terlalu obsesif untuk melakukan pendekatan ke hubungan yang lebih serius.

''Saya cukup tau diri sih mas. Jangankan berkeluarga, dia udah punya pacar atau gebetan aja saya mundur kok. Saya nggak se-obsesif itu.'' tulisnya mengaku.

Sejak pertama kali dibuat pada Minggu (02/12/2018), unggahan mengenai gadis yang mencari pria incerannya di Twitter ini sudah mendapat 1.166 retweets dan 305 balasan dari netizen.

BACA SELANJUTNYA

Beli Lalapan Usus di Toko Online, Makanan yang Datang Justru Tidak Sesuai Ekspektasi