Hitekno.com - Sejak pandemi beberapa kegiatan dilakukan secara online dan membuat kegiatan sekolah dilakukan di rumah.
Namun di rumah ternyata membuat beberapa orang merasa terganggu dengan gangguan di rumah, termasuk salah satu netizen yang tengah sekolah online ini.
Dalam unggahan akun @txtdaripelajar di Twitter terlihat salah satu siswa bernama Erik tengah mengirimkan pesan di platform sekolah onlinenya.
Siswa bernama Erik tersebut mengirimkan pesan chat bahwa dirinya tengah izin di sekolah online-nya.
Dalam unggahan tersebut siswa tersebut menuliskan jika dirinya harus izin makan dulu karena ibunya tengah membuat sambal.
''Kak saya makan dulu ya, soalnya mamah nyambel'' tulis netizen tersebut.
Unggahan potret tersebut lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari netizen.
''Yang kayak gini bakal diomongin setiap reuni atau nongkrong wkwk'' tulis salah satu netizen di Twitter.
''Alhamdulillah berarti dia engga tipe anak yang bikin mie padahal ibunya udah masak'' tulis komentar netizen di Twitter.
''Definisi lebih sayang ibu ketimbang mpls'' komentar netizen lainnya.
Baca Juga:
Diam-diam, Apple Rilis MagSafe untuk iPhone 12 Series
''Parah ngakak nggak berhenti-berhenti'' tulis netizen lainnya.
Potret meminta izin dalam unggahan tersebut lantas viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 42 ribu likes.
Berita Terkait
Berita Terkini
-
Kolaborasi Manusia dan Mesin, Local Media Community Gelar Workshop Google AI
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Picu Polemik, Publik Soroti Risiko Kebocoran Data Pribadi
-
Registrasi SIM Berbasis Face Recognition Dinilai Berisiko, Pakar Ingatkan Ancaman Privasi dan Penyalahgunaan Data
-
5 Fakta BONDS, Perangkat Pemanas Tembakau dengan Inovasi Teknologi Baru
-
Keamanan Registrasi SIM dengan Face Recognition Masih Dipertanyakan Jelang 2026