Jum'at, 26 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Minggu, 08 Agustus 2021 | 15:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Es krim dikenal memiliki rasa yang segar karena biasanya berbahan dasar susu atau buah-buahan. Namun kalau tidak aneh bukan Sisca Kohl namanya jika tak membuat es krim rasa aneh.

Seorang konten kreator TikTok, Sisca Kohl, mengejutkan publik dengan bereksperimen varian rasa es krim yang tak biasa. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @siscakohl.

Dalam unggahan itu, Sisca Kohl membuat es krim dengan rasa cabai yang pedas. Ia membuat es krim tersebut dengan 2 macam cabai.

Cabai pertama yang digunakan adalah cabai susu Bali dan cabai rawit Jawa. Ia memetik cabai tersebut secara langsung dari tanaman yang ia miliki di rumah.

Cabai susu bali memiliki bentuk bulat dengan ukuran kecil. Warnanya pun cukup mirip dengan cabai pada umumnya yakni merah, oranye, dan hijau.

Es krim cabai Sisca Koh; (TikTok @siscakohl)

Semua cabai lantas ia rebus sejenak. Ia juga merebus krim, susu, gula dan garam. Semua bahan itu lantas ia haluskan menggunakan blender.

Setelah itu cabai yang telah halus disaring untuk mendapatkan ekstraknya. Ia mengaduk hingga semua bahan tercampur rata.

Sisca Kohl menggunakan mesin es krim roll yang ia punya di rumah. Adonan yang telah dibuat dituangkan ke mesin es krim tersebut dan ditunggu hingga membeku dan siap digulung.

Setelah es krim digulum, ia menyiapkan satu mangkuk es krim dan menatanya. Sisca Kohl lantas menyicipi es krim cabai tersebut dan sangat kaget karena rasanya sangat pedas.

Video ini menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.

"Terserah kamu aja deh Sisca. Buat apa aja sesuka hatimu," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Kenapa kamu kaget rasanya pedas sih? Enang rasa apa yang kamu harapkan? Kan kamu bikinnya pake cabe siiis," ujar waganet ini.

Unggahan Sisca Kohl membuat es krim cabai ini sudah ditonton lebih dari 1 juta kali di TikTok. (Suara.com/Hiromi Kyuna)

BACA SELANJUTNYA

Apa Itu Roleplay yang Viral di TikTok? Ketahui Dampak Buruknya?