Sabtu, 27 April 2024
Agung Pratnyawan : Kamis, 20 Januari 2022 | 18:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Berikut ini beberapa HP NFC murah yang tersedia di pasaran. Cocok untuk kamu yang mencari HP murah dengan fitur NFC.

Bagi para kaum milenial pasti sangat membutuhkan berbagai fitur kekinian untuk mendukung pekerjaan maupun lifestyle agar lebih efektif dan efisien salah satunya yakni fitur NFC. Namun beberapa HP NFC masih dibanderol dengan harga yang cukup mahal.

Namun kalian tetap bisa mendapatkan HP NFC murah android dengan harga dibawah 2,9 juta. Ada beberapa rekomendasi HP yang bisa kamu lirik.

Near-Field Communication atau disingkat NFC ini salah satunya memiliki fungsi sebagai media transaksi digital. Selain melakukan transaksi NFC juga bisa mengirim gambar, aplikasi dan dokumen. Tentukan penasaran kan apa saja HP NFC murah android dengan harga dibawah 2,9 juta:

Daftar rekomendasi HP NFC murah Android:

  1. Poco X3 NFC
  2. Redmi Note 10S
  3. Poco M3 Pro 5G
  4. Infinix Hot 11S NFC
  5. Samsung Galaxy M22
  6. Infinix Note 10 Pro NFC

 

Spesifikasi HP NFC murah Android:

1. Poco X3 NFC

POCO X3 NFC. (POCO)

HP ini menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 730G. Ukuran layar 6,6 inci. Untuk baterainya berkapasitas 5160 mah dan charger berkekuatan 33W.

Untuk kamera utamanya 64mp + 13 MP + 2 MP + 2 MP untuk kamera depannya 20 MP AI. MIUI 12 Android 10. NFC

6GB+64GB Rp 2.899.000
8GB+128GB Rp 3.299.000

2. Redmi Note 10S

Redmi Note 10S.(Xiaomi Indonesia)

Bobot 178,8 gram. Jenis AMOLED dengan ukuran 6,43 inci, tingkat kecerahan hingga 1100 nits. Sedangkan untuk proteksi layarnya menggunakan corning gorilla glass 3.

OS Android 11 atau MIUI 12,5. Kamera belakangnya 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP, kamera depan 13 MP. Charger 33 w dengan kapasitas baterai mencapai 5000 mAh. NFC.

6GB+64GB 2.699.000
6GB+128GB Rp 2.899.000
8GB+128GB Rp 3.099.000

3. Poco M3 Pro 5G

Poco M3 Pro 5G. (Poco Indonesia)

Chipset telah dibekali dengan MediaTek dimensity 700. Selain itu di bagian RAM dibekali 4 GB memori internal 64 GB. Menariknya lagi di bagian layar telah menggunakan jenis DotDisplay berukuran 6,5 inci FHD+ dan refresh rate 90Hz.

HP murah ini memakai baterai berkapasitas 5000 mAh dan charger berkekuatan 18W. NFC

Harga Rp. 2.699.000

4. Infinix Hot 11S NFC

Infinix Hot 11S NFC. (Infinix Indonesia)

Chipset MediaTek Helio G88, ukuran layar 6.7 inci FHD+, refresh rate 90 Hz. Baterai berkapasitas 5000 mAh dan charger 18 W Type-C. NFC. Kamera belakang 50 MP. Jenis layar IPS, fitur Dar-link Ultimate Game Booster. 

Harga Rp 1.950.000 4GB/64GB
Harga Rp 2.250.000 6GB/128GB

5. Samsung Galaxy M22

Samsung Galaxy M22. (Samsung Indonesia)

Kamera belakang 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP, kamera depan 13 MP. Baterai berkapasitas 5000 mAh dan charger 25 W Type-C. RAM 6 GB memori internal 128 GB. Bobot 186 gram. NFC. 4G LTE. 

Harga Rp 2.529.000 6GB/128GB

Nah itulah beberapa rekomendasi HP NFC murah Android dengan harga dibawah 2,9 juta yang bisa dijadikan referensi bagi kalian yang tengah mencarinya. Bagaimana nih apakah kalian tertarik dengan salah satu HP NFC murah Android di atas?

Kontributor: Sofia Ainun Nisa

BACA SELANJUTNYA

Harga Infinix Hot 30 Play cuma Rp 1,2 Jutaan, Cek Seperti Apa HP Murah Ini