Jum'at, 26 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Senin, 12 Oktober 2020 | 11:29 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok baru-baru ini menjadi perbincangan di media sosial. Hal ini bermula dari foto Ahok sedang main basket yang disamakan dengan salah satu tokoh anime terkenal.

Unggahan mengenai oto Ahok main basket ini diunggah akun @ftrhnfl dan menjadi viral di Twitter pada Minggu (11/10/2020) lalu.

Dalam potret yang diunggah, nampak Komisaris Utama Pertamina ini sedang asyik bermain basket dengan baju basket berwarna merah. Ala pemain basket pada umumnya, di tangan kanannya, Ahok terlihat memegang bola basket.

Jarang diketahui, Ahok rupanya gemar bermain basket. Bahkan pada kampanyenya dengan Djarot Saiful Hidayat di tahun 2017, Ahok pernah menyelenggarakan pertandingan antar keduanya.

Karena aksinya dengan bola basket ini, beberapa netizen lalu menyamakan Ahok dengan tokoh anime yang berjudul Kuroko No Basuke. Punya pengucapan yang sama dengan judul anime ini, netizen lalu mengganti 'Basuke' pada bagian judul menjadi 'Basuki'.

Ahok. (instagram.com/basukibtp)

''Kuroko No Basuki'' tulis cuitan akun @ftrhnfl.

Mengenai hal ini, berbagai komentar lalu diberikan oleh netizen usai unggahan mengenai foto Ahok main basket yang disamakan dengan tokoh anime ini menjadi viral di Instagram.

''Berubah 1 huruf aja langsung berubah karakter hahaha'' balas netizen dengan akun @pucaan_.

''Wkwkwk is this new season?'' komentar pemilik akun Instagram @mammoneyy_.

''Gemass'' ungkap netizen pemilik akun @yourspacewitch.

Foto Ahok main basket. (twitter/ftrhnfl)

Viral di Instagram, unggahan mengenai foto Ahok main basket yang disamakan dengan tokoh anime ini sudah mengumpulkan ribuan retweets dan ratusan balasan dari netizen.

BACA SELANJUTNYA

Status WhatsApp Emak-emak Ikut Sedih Andin 'Ikatan Cinta' Meninggal, Netizen: Galau Brutal!